TRISNANDAWATI, WINDA, NIM. 041013276 (2014) ANALISIS BIAYA RELEVAN DALAM PENGAMBILAN KEPUTUSAN ALTERNATIF PENGGUNAAN TENAGA KERJA TETAP ATAU ALIH DAYA: STUDI KASUS PADA PT. PANGGUNG ELECTRIC CITRABUANA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2015-trisnandaw-34926-5.abstr-i.pdf Download (85kB) |
|
Text (FULLTEXT)
KKB KK-2 A. 275_14 Tri a.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Melihat perkembangan kondisi di Indonesia tentang masalah tenaga kerja, banyak perusahaan mengalihkan salah satu fungsi manajemennya kepada tim profesional di luar perusahaaan. Berdasarkan dari semua itu, mmaka Pemerintah Indonesia memberlakukan Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang: “Ketenagakerjaan” yang pelaksanannya diatur dengan Peraturan Menteri Tenaga Kerja Nomor 220 Tahun 2004 tentang: ”Syarat-syarat penyerahan sebagian pelaksanaan pekerjaan kepada perusahaan lain”, dan Peraturan Menteri Tenaga Kerja Nomor 101 Tahun 2004 tentang: ”Tata cara perizinan perusahaan penyedia jasa pekerja/buruh”, yang terakhir Pasal 6 Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2012 tentang: ”Syarat-syarat penyerahan sebagian pelaksanaan pekerjaan kepada perusahaan lain, atas jenis pekerjaan penunjang yang akan diserahkan melalui pemborongan pekerjaan”. Undang-undang tersebut mengatur hak dan kewajiban antara pengusaha dan pekerja termasuk mengatur tentang penyerahan pelaksanaan pekerjaan kepada pihak ketiga (outsourcing). Apabila para pengusaha sudah menyerahkan pelaksanaan pekerjaan terhadap outsourcing, diharapkan terjadi peningkatan produktivitas dan efisiensi biaya tenaga kerja.Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan studi kasus pada PT. Panggung Electric Citrabuana, divisi furniture. Tujuan penelitian untuk mengetahui bagaimana penerapan analisis biaya relevan dalam pengambilan keputusan penggunaan tenaga kerja untuk efisiensi biaya tenaga kerja. Hasil penelitian membuktikan bahwa terjadi efisiensi biaya tenaga kerja sekitar Rp 58.199,00 per unit jika perusahaan memutuskan untuk menggunakan outsourcing.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 A. 275/14 Tri a | ||||||
Uncontrolled Keywords: | COST; DECISION MAKING | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD7795-8027 Labor policy. Labor and the state | ||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Sulistiorini | ||||||
Date Deposited: | 23 Jan 2015 12:00 | ||||||
Last Modified: | 25 Jul 2016 04:36 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/5519 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |