KORELASI ANTARA DERAJAT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DAN TES FUNGSI HATI PADA PASIEN ANAK DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD)

NADIA DAMAYANTI SOERIPTO, NIM011310113012 (2016) KORELASI ANTARA DERAJAT DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) DAN TES FUNGSI HATI PADA PASIEN ANAK DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD). Tugas Akhir D3 thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
FV. AM. 14-16 Soe k abstrak.pdf

Download (190kB) | Preview
[img] Text (fulltext)
FV. AM. 14-16 Soe k.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Demam Berdarah Dengue (DBD) dapat menyebabkan gagal hati akut. Meskipun kasus ini dapat terbilang jarang, namun biasanya terjadi pada anak-anak, dan identifikasi awal pada infeksi ini penting untuk mengurangi resiko kematian. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui mengenai penjabaran dan korelasi fungsi hati dengan derajat Demam Berdarah Dengue (DBD) pada anak-anak. Penelitian ini menggunakan data dari rekam medik pasien anak Demam Berdarah Dengue (DBD) yang melakukan pemeriksaan terhadap fungsi hati (SGOT, SGPT, PPT, APTT dan albumin) pada laboratorium patologi klinik RSU Haji Surabaya pada periode Januari-Desember 2015 dan Januari-Februari 2016. SGOT, SGPT, dan albumin diuji menggunakan alat Roche Cobas 6000, PPT dan APTT diuji menggunakan alat Sysmex CA 500, dan analisis data menggunakan regresi logistic ordinal. Terdapat 29 sampel pasien anak yang dirawat inap dan usia mereka beriksar pada usia ≤ 0-14 tahun. Data ini terdiri dari derajat I sebanyak 9 sampel (32%), derajat II sebanyak 7 sampel (25%), dan derajat III sebanyak 13 sampel (43%). Pada penelitian ini ditemukan bahwa peningkatan rerata SGOT dan SGPT dalam 3 derajat yang berbeda memberikan hasil yang berbanding lurus dengan peningkatan derajat Demam Berdarah Dengue (DBD). Sedangkan albumin tidak memberikan korelasi yang signifikan pada 3 derajat Demam Berdarah Dengue (DBD). Kesimpulannya, terdapat korelasi yang signifikan antara serum transaminase dan derajat Demam Berdarah Dengue (DBD). Hal ini menjadi dasar untuk menyarankan mengenai pemeriksaan rutin serum transaminase pada pasien Demam Berdarah Dengue (DBD) untuk mengetahui pencegahan komplikasi untuk menurunkan tingkat kematian. Kata Kunci : Demam Berdarah Dengue (DBD), Anak-anak, Tes Fungsi Hati, SGOT, SGPT, Albumin, PPT, APTT, derajat DBD.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKA KK FV. AM. 14-16 Soe k
Uncontrolled Keywords: Demam Berdarah Dengue (DBD), Anak-anak, Tes Fungsi Hati, SGOT, SGPT, Albumin, PPT, APTT, derajat DBD.
Subjects: H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare > HV1-9960 Social pathology. Social and public welfare. Criminology > HV697-4959 Protection, assistance and relief > HV697-3024 Special classes > HV701-1420.5 Children
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA428-428.5 Public health laboratories, institutes, etc.
R Medicine > RC Internal medicine > RC31-1245 Internal medicine
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Kesehatan > D3 Analis Medis
Creators:
CreatorsNIM
NADIA DAMAYANTI SOERIPTO, NIM011310113012NIM011310113012
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorErlinda Widyastuti, dr., Sp.PKUNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 04 Apr 2017 19:51
Last Modified: 04 Apr 2017 19:51
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/55896
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item