ISMI ASISEH, 141211131213 (2016) PENGARUH PERASAN BUAH MENGKUDU (Morinda citrifolia) DENGAN TINGKAT KEMATANGAN BERBEDA TERHADAP PENGENDALIAN Argulus PADA IKAN MAS KOMET(Carassius auratus auratus). Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (ABSTRAK)
PK.BP 84-16 Asi p ABSTRAK.pdf Download (58kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
PK.BP 84-16 Asi p SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Download (760kB) | Request a copy |
Abstract
Budidaya ikan komet untuk memenuhi permintaan konsumen sering terhambat oleh adanya serangan penyakit, salah satunya adalah penyakit yang disebabkan oleh serangan parasit. Salah satu parasit yang sering menyerang ikan hias yaitu Argulus. Buah mengkudu (Morinda citrifolia) merupakan salah satu tanaman obat tradisional yang dapat digunakan sebagai alternatif pengendalian infeksi parasit. Buah mengkudu mempunyai empat tingkat kematangan buah yang masing-masing memiliki kandungan antiparasit yang berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian perasan buah mengkudu dengan berbagai tingkat kematangan terhadap persentase lepasnya Argulus pada ikan komet. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental dengan rancangan Rancangan Acak Lengkap (RAL) sebagai rancangan percobaan. Parameter utama yang diamati adalah persentase lepasnya Argulus pada ikan komet. Parameter penunjang meliputi kualitas air antara lain suhu, pH dan oksigen terlarut diukur selama penelitian diikuti dengan pengamatan tingkah laku ikan. Analisis data menggunakan analisis ragam (ANOVA) dan untuk mengetahui perlakuan terbaik dilakukan Uji jarak Berganda Duncan. Rata-rata persentase lepasnya Argulus yaitu P0(0%), P1(20%), P2(30%), P3(50%) dan P4(15%). Lepasnya Argulus tertinggi terdapat pada perlakuan P3(50%) dan terendah pada perlakuan P0(0%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian perasan buah mengkudu memberikan pengaruh (F hitung < F tabel ; 0,01 dan 0,05) terhadap lepasnya Argulus pada ikan komet. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut tentang sumber bahan antiparasit pada bagian buah mengkudu yang lebih spesifik (pada biji atau daging buahnya).
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK PK.BP 84/16 Asi p | ||||||
Subjects: | S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH1-691 Aquaculture. Fisheries. Angling > SH201-399 Fisheries | ||||||
Divisions: | 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan > Manajemen Kesehatan Ikan & Budidaya Perikanan | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | mrs hoeroestijati beta | ||||||
Date Deposited: | 03 May 2017 00:56 | ||||||
Last Modified: | 03 May 2017 00:56 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/57035 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |