PENGARUH PENGGUNAAN PLASTICIZER GLYCEROL LIMBAH PABRIK BIODIESEL TERHADAP KARAKTER FISIK EDIBLE FILM CHITOSAN

FAJAR ABDUL ROSYID, 141211133008 (2016) PENGARUH PENGGUNAAN PLASTICIZER GLYCEROL LIMBAH PABRIK BIODIESEL TERHADAP KARAKTER FISIK EDIBLE FILM CHITOSAN. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
PK.BP 72-16 Ros p ABSTRAK.pdf

Download (145kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
PK.BP 72-16 Ros p SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Ketergantungan manusia dalam penggunaan plastik yang sebagai kemasan produk makanan menimbulkan permasalahan peningkatan jumlah limbah pada lingkungan yang sulit diuraikan. Penggunaan plastik juga akan meningkatkan potensi terjadinya kontaminasi partikel berbahaya plastik pada produk makanan yang dikemasnya. Edible film merupakan salah satu solusi yang dapat mengatasi permasalahan ketergantungan dan bahaya dalam penggunaan plastik. Edible film chitosan merupakan salah satu jenis edible film yang sedang dikembangkan. Edible film chitosan sejauh ini masih memiliki kekurangan yaitu sifatnya yang kaku dan kurang fleksibel. Glycerol merupakan plasticizer yang dapat memperbaiki sifat kaku dan kurang fleksibel dari edible film chitosan. Salah satu sumber glycerol adalah dari limbah produksi biodiesel berupa crude glycerol yang memiliki kemampuan yang hampir sama dan harga yang jauh lebih murah dari glycerol murni. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh berbagai konsentrasi plasticizer crude glycerol terhadap karakter fisik edible film chitosan dan mengetahui konsentrasi plasticizer crude glycerol terbaik pada penelitian ini. Motode penelitian yang dilaksanakan dalam penelitian ini adalah eksperimental laboratoris. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan lima perlakuan dan empat ulangan. Pembuatan edible film menggunakan 1g chitosan dan plasticizer crude glycerol 0,2 ml, 0,4 ml, 0,8 ml, dan 1 ml dan satu perlakuan kontrol yang menggunakan 0,4 ml glycerol murni. Pengujian karakter fisik edible film meliputi nilai ketebalan, kuat tarik, persen pemanjangan dan struktur mikroskopis. Hasil pengujian menunjukkan penggunaan plasticizer crude glycerol berpengaruh terhadap karakter fisik edible film chitosan. Nilai ketebalan edible film yang terbentuk pada penelitian ini berkisar antara 0,05-0,099 mm, kuat tarik 41,54- 95,38 kgf/cm2, dan persen pemanjangan 1,95-4,04%. Peningkatan konsentrasi plasticizer crude glycerol menurunkan nilai ketebalan dan kuat tarik namun di sisi lain dapat meningkatkan nilai persen pemanjangan. Perlakuan terbaik pada penelitian ini adalah pelakuan B dengan penambahan plasticizer 0,2 ml crude glycerol. Penggunaan plasticizer crude glycerol menghasilkan edible film yang memenuhi Japanese Industrial Standard (JIS) untuk parameter ketebalan dan kuat tarik namun belum memenuhi untuk parameter persen pemanjangan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK PK.BP 72/16 Ros p
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD896-899 Industrial and factory wastes
Divisions: 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan > Manajemen Kesehatan Ikan & Budidaya Perikanan
Creators:
CreatorsNIM
FAJAR ABDUL ROSYID, 141211133008UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorJuni Triastuti, Dr., S.Pi., M.Si.UNSPECIFIED
Depositing User: mrs hoeroestijati beta
Date Deposited: 07 May 2017 21:42
Last Modified: 07 May 2017 21:42
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/57211
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item