ADITYA AKMAL, 141211133080 (2016) APLIKASI EKSTRAK RUMPUT LAUT Halymenia durvillaei PADA PRODUK MINUMAN HERBAL BERBASIS ANTIOKSIDAN. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (ABSTRAK)
PK.BP 71-16 Akm a ABSTRAK.pdf Download (224kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
PK.BP 71-16 Akm a SKRIPSI.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelusuran potensi dan identifikasi senyawa bioaktif organisme laut terus-menerus dilakukan selama satu dekade terakhir ini (Murniasih, 2003). Peluang penelitian tentang rumput laut Halymenia durvillaei sebagai alternatif sumber antioksidan. Minuman herbal yang digunakan pada penelitian ini adalah teh hijau dan teh merah. Teh hijau dan teh merah diyakini memiliki aktivitas antioksidan yang tinggi (Winarsi, 2007 ; Dwiyanti, 2014). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh aplikasi ekstrak rumput laut Halymenia durvillaei terhadap aktivitas antioksidan serta Mengetahui Dosis yang dapat mematikan hewan coba mencit terhadap uji LD50 dari bahan dengan aktivitas antioksidan tertinggi. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap dengan 9 perlakuan dan 3 ulangan. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari tiga variabel meliputi variabel bebas, variabel terkontrol dan variabel terikat. Variabel bebas penelitian ini adalah teh hijau dan teh merah sebagai sasaran aplikasi yang digunakan, variabel terkontrol yaitu rumput laut Halymenia durvillaei dan variabel terikat meliputi aktivitas antioksidan serta IC50, LD50, dan tingkat kesukaan. Hasil penelitian Aplikasi ekstrak Halymenia durvillaei berpengaruh sangat nyata terhadap aktivitas antioksidan. Hasil uji LD50 dengan pengamatan secara periodik dari jam ke-1 sampai dengan jam ke-72 tidak ditemukan adanya efek toksik pada setiap dosis yang diberikan pada mencit sehingga dikatakan praktis tidak toksik.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK PK.BP 71/16 Akm a | ||||||
Subjects: | S Agriculture > SB Plant culture > SB610-615 Weeds, parasitic plants, etc. | ||||||
Divisions: | 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan > Manajemen Kesehatan Ikan & Budidaya Perikanan | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | mrs hoeroestijati beta | ||||||
Date Deposited: | 08 May 2017 00:41 | ||||||
Last Modified: | 08 May 2017 00:41 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/57223 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |