PUTERI PUSPITA: PEREMPUAN DALAM SEPAKBOLA SURABAYA TAHUN 1977-1988

AHMAD ARIF CHUSNUDDIN, 120914032 (2016) PUTERI PUSPITA: PEREMPUAN DALAM SEPAKBOLA SURABAYA TAHUN 1977-1988. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAKSI.pdf

Download (133kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
FA. Sej. 55-16 Chu p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair. ac.id

Abstract

Puteri Puspita adalah tim sepakbola yang lahir di Surabaya pada tahun 1977. Didirikan oleh Isabella Hendra dengan dibantu oleh Jacob Sihasale dan Abd. Rachman dengan tujuan untuk mengangkat dan menjadi sebuah wadah untuk perempuan bermain sepakbola. Pada awal berdirinya Puteri Puspita menggunakan nama Persebaya Puteri untuk menjadi wakil dalam pertandingan di Tanjung Karang. Namun, setelah mulai munculnya tim sepakbola perempuan lainnya di Surabaya seperti Puteri Gelora, Puteri Setia, dan Puteri Sakti. Tidak ada lagi penggunaan nama Persebaya Puteri. Kompetisi sepakbola Galanita yang digulirkan oleh PSSI diikuti oleh semua tim dari berbagai daerah. Hingga akhir tahun 1980, PSSI tidak lagi mengangkat sepakbola perempuan. Tahun 1988, Puteri Puspita resmi dibubarkan karena konflik internal dan tim-tim sepakbola perempuan di Surabaya akhirnya melebur menjadi satu dibawah nama Puteri Surabaya. Selama penelitian dan penulisan skripsi ini menggunakan metode sejarah: heuristik, kritik, interpretasi, dan historiografi. Hal tersebut digunakan untuk menunjang agar data yang diperoleh dapat mewakili dari objek yang diteliti, maka dalam pengambilan data didukung dengan cara wawancara, observasi, studi pustaka, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian tersebut didapatkan bahwa Puteri Puspita menjadi awal berdirinya tim sepakbola perempuan di Surabaya, dan sebagai wadah berkumpulnya perempuan-perempuan yang gemar bermain sepakbola. Selain itu Puteri Puspita menjadi pemicu lahirnya tim sepakbola perempuan di Surabaya yang eksis dalam dunia olahraga.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FS Sej 55-16 Chu p
Uncontrolled Keywords: Puteri Puspita, Sepakbola, Perempuan, Surabaya
Subjects: H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman > HQ1-2044 The Family. Marriage. Women > HQ1101-2030.7 Women. Feminism
S Agriculture > SK Hunting sports
Divisions: 12. Fakultas Ilmu Budaya > Ilmu Sejarah
Creators:
CreatorsNIM
AHMAD ARIF CHUSNUDDIN, 120914032UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMuryadi, Drs. M.IPUNSPECIFIED
Depositing User: sukartini sukartini
Date Deposited: 01 Jun 2017 19:13
Last Modified: 01 Jun 2017 19:13
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/57927
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item