MANAJEMEN PEMBERIAN PAKAN ALAMI DAN BUATAN PADA PEMBENIHAN IKAN PATIN SIAM (Pangasius hypopthalmus) DI INSTALASI BUDIDAYA AIR TAWAR (IBAT), KEDUNGGEDE, MOJOKERTO

ANGGA PUTERI AJENG PRESTIYANY, 14131113309 (2016) MANAJEMEN PEMBERIAN PAKAN ALAMI DAN BUATAN PADA PEMBENIHAN IKAN PATIN SIAM (Pangasius hypopthalmus) DI INSTALASI BUDIDAYA AIR TAWAR (IBAT), KEDUNGGEDE, MOJOKERTO. Fakultas Perikanan dan Kelautan, Surabaya.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
PKL.PK.BP 152-16 Pre m ABSTRAK.pdf

Download (64kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
PKL.PK.BP 152-16 Pre m PKL.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Sembilan komoditas perikanan yang menjadi target Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), salah satunya adalah ikan patin siam (Pangasius hypopthalmus). Permasalahan yang sering terjadi dalam budidaya ikan patin siam yaitu terbatasnya ketersedian pakan untuk benih ikan patin. Hal tersebut dapat mengakibatkan keterlambatan pemberian pakan sehingga membuat benih ikan patin bersifat kanibal. Cara yang dapat mengatasi permasalahan tersebut dengan menerapkan manajemen pakan pada pembenihan patin. Hal ini karena pakan merupakan faktor yang mempengaruhi pertumbuhan ikan. Pertumbuhan yang cepat merupakan tujuan utama dalam budidaya sehingga perlu adanya manajemen pemberian pakan untuk mempercepat pertumbuhan ikan. Praktek Kerja Lapang ini dilaksanakan Instalasi Budidaya Air Tawar (IBAT), Desa Kedunggede, Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto, Provinsi Jawa Timur pada tanggal 18 Januari-18 Februari 2016. Praktek Lapang ini adalah metode deskriptif dengan pengambilan data primer sekunder. Pengambilan data dilakukan dengan cara partisipasi aktif, observasi, wawancara dan studi pustaka. Manajemen pemberian pakan pada pembenihan ikan patin siam dilakukan dengan memberikan dua jenis pakan yaitu pakan alami dan buatan. Pakan alami yang digunakan adalah Artemia sp. dan Tubifex sp. Manajemen pemberian pakan alami pada larva ikan patin meliputi jadwal pemberian yang diberikan setiap 1-2 jam sekali. Faktor-faktor yang mempengaruhi manajemen pemberian pakan adalah tingkat perkembangan ikan, ukuran larva atau benih, bukaan mulut larva atau benih, jenis pakan, teknik pemberian pakan, frekuensi pemberian pakan.

Item Type: Other
Additional Information: KKC KK PKL.PK.BP 152/16 Pre m
Uncontrolled Keywords: Fish ; Feeding management
Subjects: T Technology > TS Manufactures > TS2284-2288 Animal feeds and feed mills. Pet food industry
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Bisnis
15. Fakultas Vokasi > Departemen Bisnis > D3 Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
ANGGA PUTERI AJENG PRESTIYANY, 14131113309UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAbdul Manan, S.Pi., M.Si.UNSPECIFIED
Depositing User: mrs hoeroestijati beta
Date Deposited: 04 Jun 2017 20:09
Last Modified: 19 Jan 2018 00:04
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/58036
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item