PENGARUH FAKTOR FAKTOR KEPUASAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTIONS KARYAWAN PT. AJBS BOWLING CENTER SURABAYA

Nuryusnita Endah Pratiwi, 040013382 E (2005) PENGARUH FAKTOR FAKTOR KEPUASAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTIONS KARYAWAN PT. AJBS BOWLING CENTER SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2006-pratiwinur-1042-kkbkk-2-k.pdf

Download (271kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-pratiwinur-1042-p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Seperti diketahui tujuan setiap perusahaan adalah meningkatkan prestasi kerja yang berujung pada produktivitas kerja. Produktivitas dan kepuasan kerja yang tinggi membuat karyawan mempunyai fokus terhadap pemuasan para pelanggan yang pada akhirnya efisiensi dan efektifitas keseluruhan dari perusahaan dapat tercapai. Dalam pencapaian kepuasan kerja (job satisfaction) dari diri karyawan tidaklah mudah, karena kepuasan kerja mencerminkan perasaan karyawan terhadap pekerjaan yang nampak pada sikap positif atau negatif dari diri karyawan terhadap pekerjaan dan lingkungan pekerjaannya. Sikap puas atau tidak puas karyawan dapat dilihat melalui kinerja karyawan, selain itu juga dapat dilihat dari keinginan karyawan untuk pindah kerja ketempat lain (turnover intentions). Karenanya penelitian ini dilakukan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh faktor-faktor kepuasan kerja terhadap Turnover Intentions (keinginan keluar) pada Karyawan PT. AJBS Bowling Center Surabaya. Penelitian pada PT. AJBS Bowling center Surabaya bersifat eksplanatif yang dimaksudkan untuk menjelaskan mengenai obyek penelitian sehingga dapat dijadikan sebagai dasar pelaksanaan dalam mengambil keputusan. Dalam penelitian ini digunakan metode kuantitatif. Berdasarkan hasil analisis dan dalam penelitian ini sampel yang digunakan adalah karyawan bagian bowling, billiard, mechanical dan engineering, F&B, staf kasir, dan cleaning service, yang jumlahnya 55 orang. Bagian-bagian tersebut digunakan sebagai sampel karena bagian-bagian tersebut memiliki jumlah karyawan operasional yang besar, dan banyak berinteraksi langsung dengan konsumen dalam pekerjaannya. Teknik sampling yang digunakan adalah non random sampling dengan metode purposive sampling. Analisis didasarkan pada data-data yang diperoleh dari sumber intern perusahaan dan hasil kuesioner yang disebarkan. Prosedur yang dilakukan adalah menilai hasil kuesioner dan mengolahnya dengan metode statistik. Hasil dari regresi linear berganda, mengahasilkan persamaan Y= 5,548 + 0,144X1 +0,285X2 +0,257X3 + e. Sedangkan berdasarkan hipotesis pertama dengan Uji F korelasi sebesar 16.155 yang berarti ganjaran yang pantas, rekan kerja yang mendukung dan kondisi kerja yang mendukung secara simultan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap turnover intentions. Untuk hipotesis kedua dengan uji t menyatakan bahwa faktor-faktor kepuasan kerja yang terdiri dari ganjaran yang pantas (X1), rekan kerja yang mendukung (X2), dan kondisi kerja yang mendukung (X3) secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap turn over intentions karyawan (Y) PT. AJBS Bowling Center Surabaya, terbukti kebenarannya. Hal ini terlihat dari nilai t hitung untuk semua variabel tersebut yang lebih kecil daripada nilai -t tabel sebesar -2,021, dimana berturut-turut nilai -t hitung untuk masing-masing variabel adalah -3,106, -3,601, dan -2,781. Jadi kesemua faktor-faktor kepuasan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap turnover intentions karyawan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 B 38/06 Pra p
Uncontrolled Keywords: JOB SATISFACTION; LABOR TURNOVER
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD5701-6000.9 Labor market. Labor supply. Labor demand
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
Nuryusnita Endah Pratiwi, 040013382 EUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorENDANG POERNOMOWATI, Dra.Ec.UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Duwi Prebriyuwati
Date Deposited: 28 Apr 2006 12:00
Last Modified: 20 Jun 2017 17:23
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/5840
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item