PENGARUH MASA PERIKATAN AUDIT, ROTASI KAP, UKURAN KAP, DAN UKURAN PERUSAHAAN KLIEN TERHADAP KUALITAS AUDIT PERUSAHAAN SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2009-2014

TITIAN DIAANDISI, 041113427 (2017) PENGARUH MASA PERIKATAN AUDIT, ROTASI KAP, UKURAN KAP, DAN UKURAN PERUSAHAAN KLIEN TERHADAP KUALITAS AUDIT PERUSAHAAN SEKTOR MAKANAN DAN MINUMAN DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2009-2014. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
A. 39-17 Dia p abstrak.pdf

Download (295kB) | Preview
[img] Text (fulltext)
A. 39-17 Dia p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Kualitas audit merupakan representasi dari kinerja auditor sebagai pemberi jasa audit dan juga auditee sebagai pemakai jasa audit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh masa perikatan audit, rotasi KAP, ukuran KAP, dan ukuran perusahaan klien terhadap kualitas audit. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan pengaruh masa perikatan audit, rotasi KAP, ukuran KAP, dan ukuran perusahaan klien terhadap kualitas audit menggunakan metode analisa regresi linier berganda. Penelitian ini tidak menemukan adanya pengaruh dari masa perikatan audit, rotasi KAP, dan ukuran KAP terhadap kualitas audit. Dari pengujian sampel yang dipilih, tidak ditemukan adanya perubahan nilai dari kualitas audit antara perusahaan yang memiliki masa perikatan audit satu sampai enam tahun maupun perusahaan yang melakukan beberapa rotasi KAP dengan perusahaan yang tidak melakukn rotasi KAP. Penelitian ini juga menemukan tidak ada perubahan nilai atas kualitas audit dari perusahaan yang menggunakan KAP big four maupun non big four. Penelitian ini menemukan pengaruh ukuran perusahaan klien terhadap kualitas audit. Perusahaan dengan ukuran lebih kecil memiliki pengaruh pada rendahnya nilai kulitas audit dan perusahaan yang lebih besar memiliki pengaruh pada tingginya nilai kualitas audit. Kata kunci : masa perikatan audit, rotasi KAP, ukuran perusahaan klien, ukuran KAP, kualitas audit.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A. 39-17 Dia p
Uncontrolled Keywords: masa perikatan audit, rotasi KAP, ukuran perusahaan klien, ukuran KAP, kualitas audit.
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance > HJ9-9940 Public finance > HJ9701-9940 Public accounting. Auditing
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
TITIAN DIAANDISI, 041113427UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorA. A. Gde Satia UtamaUNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 10 Jul 2017 21:30
Last Modified: 10 Jul 2017 21:30
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/58559
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item