Dian Pratiwi, 040338187 (2006) ANALISIS POSISI PROGRAM SIARAN BERITA METRO TV BERDASARKAN PERSEPSI PEMIRSA BERITA DI SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2007-pratiwidia-5443-kkbkk-2-k.pdf Download (344kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2007-pratiwidia-5443-b.1150-a.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Positioning merupakan tindakan mendesain penawaran dan citra perusahaan untuk mengambil tempat yang khusus dalam pikiran pasar sasaran. Keputusan positioning harus memperhatikan persepsi atau tanggapan konsumen mengenai posisi setiap produk di pasar karena menurut Al Ries dan Jack Trout persaingan dalam memperebutkan pelanggan tidak dilakukan di pasar tapi di benak si pelanggan tersebut. Oleh karena itu, kegagalan atau keberhasilan suatu produk yang ditawarkan pada pasar sasaran yang dipilih tergantung pada seberapa baik produk tersebut diposisikan dalam pasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui posisi Metro TV dibandingkan dengan pesaingnya yaitu SCTV, RCTI, ANTV, Trans TV, TV7, Indosiar dan TPI ditinjau dari atribut siaran berita yang ditawarkan berdasarkan persepsi pemirsa berita di Surabaya. Atribut-atribut tersebut meliputi kecepatan berita, berita disertai gambar, berita aktual dan akurat berdasarkan fakta, penyajian dan pengolahan berita, dan penempatan waktu program siaran berita. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan menggunakan kuesioner sebagai instrumen penelitian. Dalam penelitian ini, validitas alat ukur menggunakan metode pearson product moment sedangkan untuk menguji realibilitasnya menggunakan teknik alpha crobanch. Untuk menggambarkan posisi Metro TV diantara pesaing-pesaingnya digunakan peta persepsi dua dimensi yang diperoleh melalui analisis Multidimensional Stalling (MDS). Berdasarkan hasil analisis MDS, koordinat stimulus Metro TV terletak pada titik 2,2995 (dimensi 1) dan 0,1999 (dimensi 2). Pada dimensi 1 posisi Metro TV berada pada peringkat pertama. Sedangkan pada dimensi 2, posisi Metro TV pada peringkat ketiga setelah ANTV dan SCTV. Analisis regresi digunakan untuk mengetahui atribut yang dominan pada masing-masing dimensi. Pada analisis ini, nilai atribut siaran berita ditetapkan sebagai variabel bebas dan koordinat stimulus sebagai variabel terikat. Hasil regresi menunjukkan bahwa atribut penyajian dan pengolahan berita dominan pada dimensi 1 (dl). Atribut kecepatan berita dominan pada dimensi 2 (d2). Untuk mengetahui pesaing terdekat Metro TV yang dipersepsikan pemirsa berita di Surabaya memiliki banyak kemiripan (similarity) dengan Metro TV, digunakan perhitungan Euclidean Distance yang menunjukkan bahwa pesaing terdekat Metro TV adalah SCTV dengan jarak euklidian 0,8787 kemudian diikuti oleh RCTI (1,4533), Trans TV (2,4194), ANTV (2,8072), TV7 (3,2826), Indosiar (3,6272), dan TPI (3,2511).
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 B. 115/07 Pra a | ||||||
Uncontrolled Keywords: | SATELLITE COMMUNICATION; MASS MEDIA | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5410-5417.5 Marketing. Distribution of products P Language and Literature > P Philology. Linguistics > P87-96 Communication. Mass media |
||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Nn Duwi Prebriyuwati | ||||||
Date Deposited: | 21 Nov 2007 12:00 | ||||||
Last Modified: | 03 Jul 2017 21:07 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/5940 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |