HERDIANA RAHAYU PERMATASARI, 141311133079 (2016) MONITORING KANDUNGAN AMMONIUM PADA KOLAM PEMBESARAN UDANG GALAH (Macrobrachium rosenbergii) MENGGUNAKAN METODE NESSLER DAN PENGENDALIANNYA DI BALAI BESAR PERIKANAN BUDIDAYA AIR TAWAR, SUKABUMI, PROVINSI JAWA BARAT. Fakultas Perikanan dan Kelautan, Universitas Airlangga. (Unpublished)
|
Text (ABSTRACT)
PKL.PK.BP.232-16 Per m ABSTRACT.pdf Download (186kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
PKL.PK.BP.232-16 Per m LAPORAN PKL.pdf Restricted to Registered users only Download (910kB) | Request a copy |
Abstract
Udang galah (Macrobrachium rosenbergii) merupakan spesies asli Indonesia dan menjadi salah satu komoditas unggulan perikanan budidaya air tawar di Indonesia. Budidaya udang galah dapat dilakukan di kolam semi intensif. Budidaya udang galah semi intensif sangat tergantung pada pakan buatan berupa pelet yang mempunyai kandungan protein 30%. sumber kegagalan budidaya udang galah berasal dari faktor pembatas lingkungan pertambakan. Faktor pembatas yang penting adalah perubahan kualitas air akibat penumpukanbahan organik berupa sisa pakan dankotoran udang pada substrat dasartambak. Bahan organik tersebut, bilaterurai akan terbentuk ammonia yang dapatterperangkap dilapisan substrat dasartambak atau terlarut dalam air dan akanbersifat toksik terhadap udang. Sehingga perlu dilakukan monitoring ammonium untuk mengurangi tingkat toksik ammonium di perairan budidaya. Tujuan Praktek Kerja Lapang (PKL) ini yaitu untuk memperoleh pengetahuan dan memahami permasalahan dalam monitoring kandungan ammonium pada kolam pembesaran udang galah (Macrobrachium rosenbergii) dengan metode nessler dan pengendaliannnya di Balai Besar Perikanan Budidaya Air Tawar, Sukabumi, Jawa Barat. Praktek Kerja Lapang ini dilaksanakan di BBPBAT, Sukabumi, Jawa Barat pada tanggal 18 Januari 2016 sampai tanggal 18 Februari 2016. Metode kerja yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pengambilan data primer dan data sekunder. Pengambilan data dilakukan dengan partisipasi aktif, observasi, wawancara dan studi pustaka. Kegiatan monitoring kandungan ammonium pada kolam pembesaran udang galah (Macrobrachium rosenbergii) diawali dengan pengambilan sampel air dari kolam pembesaran udang galah, pengukuran pH, pengukuran suhu,pengukuran kelarutan oksigen, pengukuran ammonium, pengukuran nitrit, dan pengukuran alkalinitas yang dilakukan setiap satu minggu sekali selama 28 hari. Pada minggu ke tiga selama monitoring kandungan ammonium, ditemukan kandungan ammonium yang tinggi dan ditemukan banyaknya sisa pakan pada pengamatan menggunakan ancho. Hal yang dilakukan ketika đidapat kadar ammonium tinggi adalah melakukan pengendalian untuk mengurangi kandungan ammonium yang tinggi pada kolam pembesaran udang galah dengan cara mengurangi dosis pakan yang awalnya pakan diberikan sebanyak 5% menjadi 3% dari berat udang dan melakukan pergantian air. Sehingga pada minggu ke empat didapat ammonium yang stabil.
Item Type: | Other | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | PKL.PK.BP.232/16 Per m | ||||||
Subjects: | Q Science > QL Zoology > QL614-639.8 Fishes S Agriculture > SB Plant culture > SB113.2-118.46 Seeds. Seed technology |
||||||
Divisions: | 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan > Manajemen Kesehatan Ikan & Budidaya Perikanan | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | mrs hoeroestijati beta | ||||||
Date Deposited: | 02 Aug 2017 01:53 | ||||||
Last Modified: | 02 Aug 2017 01:53 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/59716 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |