“PERBEDAAN SIKAP TERHADAP PERSELINGKUHAN DITINJAU DARI PRIOR EXPERIENCE PADA INDIVIDU YANG TELAH MENIKAH”

FADHILAH DIANTY, 111311133126 (2017) “PERBEDAAN SIKAP TERHADAP PERSELINGKUHAN DITINJAU DARI PRIOR EXPERIENCE PADA INDIVIDU YANG TELAH MENIKAH”. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak.pdf

Download (46kB) | Preview
[img] Text (full text)
Text (FULLTEXT) - FADHILAH.pdf
Restricted to Registered users only until 3 August 2020.

Download (1MB)
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Hasil review yang dilakukan pada banyak penelitian dari seluruh dunia menunjukkan terdapat sebesar 90% dari seluruh perceraian melibatkan perselingkuhan dan sekitar 10% pasangan menikah pernah terlibat dalam hubungan seks di luar pernikahan mereka (Zare, 2011). Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris apakah terdapat perbedaan sikap terhadap perselingkuhan pada individu yang telah menikah ditinjau dari prior experience. Perselingkuhan adalah hubungan interpersonal antara laki-laki dan perempuan di luar pasangan sahnya yang melibatkan ketertarikan emosional atau pun seksual. Sikap terhadap perselingkuhan dibahas menggunakan teori oleh Whatley (2006). Sikap terhadap perselingkuhan adalah pemikiran, perasaan dan perilaku seseorang terhadap perselingkuhan. Sikap tersebut dapat berupa setuju atau pun tidak setuju terhadap perselingkuhan secara umum. Penelitian ini dilakukan pada 175 individu yang telah menikah baik yang pernah terlibat perselingkuhan mau pun tidak. Pengukuran menggunakan Attitudes Toward Infidelity Scale. Analisis data menggunakan Mann Whitney U Test dan menghasilkan taraf signifikansi 0,00. Hal tersebut menunjukkan bahwa terdapat perbedaan sikap terhadap perselingkuhan ditinjau dari prior experience pada individu yang telah menikah. Analisis data tambahan menemukan terdapat perbedaan sikap terhadap perselingkuhan ditinjau dari jenis kelamin (Sig.: 0,001) dan pendidikan (Sig.: 0,034) pada individu yang telah menikah. Namun tidak terdapat perbedaan sikap terhadap perselingkuhan ditinjau dari tingkat penghasilan (Sig.: 0,219) dan usia (Sig.: 0,243).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 PSI 29/17 Dia p
Uncontrolled Keywords: pernikahan, sikap terhadap perselingkuhan, prior experience
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: 11. Fakultas Psikologi
Creators:
CreatorsNIM
FADHILAH DIANTY, 111311133126UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAtika Dian Ariana, S.Psi.,M.ScUNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id
Date Deposited: 02 Aug 2017 19:10
Last Modified: 02 Aug 2017 19:10
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/59744
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item