ARIF ANGGA PRAMANA, 120914068 (2016) PROGRAM ACARA TVRI SURABAYA TAHUN 1978-1989. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (182kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
FULLTEXT FS Sej 10-17 Pra p.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Skripsi ini mengkaji Program Acara TVRI (Televisi Republik Indonesia) Surabaya tahun 1978-1989. Diresmikan pada 3 Maret 1978, dan merupakan satu- satunya stasiun televisi milik pemerintah Indonesia yang ada di Jawa Timur. TVRI pada masa Orde Baru memberikan penerangan dan informasi kepada pemirsa melalui program-program acara tentang pembangunan yang merupakan bagian dari PELITA (Pembangunan Lima Tahun). Masalah yang akan diteliti adalah program acara yang disiarkan oleh TVRI Stasiun Surabaya, baik yang di produksi sendiri maupun relay dari stasiun pusat maupun daerah lain. Penelitian ini menggunakan metode sejarah yang meliputi, Heuristik atau pengumpulan sumber, sumber yang dipergunakan dalam penelitian ini terdiri dari arsip, berita dikoran, foto, dan wawancara. Selanjutnya adalah tahap verifikasi data, yaitu melakukan kritik atas semua data yang berhasil dihimpun. Kemudian tahap selanjutnya adalah interpretasi. Setelah proses tersebut dilalui maka tahap yang terakhir adalah penulisan sejarah. Berdasarkan hasil analisa data dapat diperoleh hasil yakni: TVRI Surabaya mempunyai banyak potensi berupa keanekaragaman kebudayaan dan kesenian di Jawa Timur. Munculnya peraturan mengenai tentang pelarangan Siaran Iklan pada tahun 1981 menegaskan status TVRI sebagai media penerangan Orde Baru. Bersamaan dengan program pembangunan pemerintah, diharapkan TVRI mampu mengajak pemirsa setia turut berperan aktif dalam melaksanakan pembangunan. Kemunculan stasiun televisi swasta menjadi puncak kemuduran popularitas TVRI, di Jawa Timur sendiri kesenjangan antara pengelola TVRI dan seniman lokal, ditambah masalah pendanaan yang terbatas mengakibatkan menurunnya kualitas produksi acara TVRI Surabaya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK FS Sej 10/17 Pra p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Dinamika, Program acara, TVRI | ||||||
Subjects: | P Language and Literature > PN Literature (General) > PN1990 Broadcasting | ||||||
Divisions: | 12. Fakultas Ilmu Budaya > Ilmu Sejarah | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | S.Sos. Sukma Kartikasari | ||||||
Date Deposited: | 21 Aug 2017 22:48 | ||||||
Last Modified: | 21 Aug 2017 22:48 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/60762 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |