DWI IFFATUN NAFI’AH, NIM : 041211231258 (2017) ANALISIS PENGARUH EKUITAS MEREK, KEPUASAN KONSUMEN, DAN RESONANSI MEREK TERHADAP NIAT PEMBELIAN KEMBALI PADA PRODUK SEPATU NIKE. Skripsi thesis, Airlangga University.
|
Text (ABSTRAK)
B 96_17 Naf a ABSTRAK.pdf Download (223kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
B 96_17 Naf a.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Dalam persaingan bisinis yang semakin ketat, banyak upaya yang dilakukan untuk terus bertahan dalam pasar, termasuk meningkatkan ekuitas merek, meningkatkan kepuasan konsumen dan membangun resonansi merek konsumen agar dapat menarik niat konsumen untuk melakukan pembelian kembali. Hal tersebut dapat memberikan banyak keuntungan, yaitu meningkatkan keberhasilan progam pemasaran yang dilakukan perusahaan dalam memikat konsumen baru atau mempertahankan konsumen lama. Niat konsumen untuk membeli kembali adalah salah satu ukuran dari keberhasilan suatu perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ekuitas merek, kepuasan konsumen, dan resonansi merek terhadap niat pembelian kembali pada produk sepatu NIKE. Sepatu merek Nike dipilih sebagai objek yang diteliti karena sepatu Nike merupakan sepatu merek terkenal dan banyak digemari oleh para remaja, sepatu Nike termasuk sepatu yang paling populer di indonesia dan masuk dalam Top Brand Indek kategori perlengkapan pribadi tahun 2012-2014. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan kuantitatif, menitikberatkan pada pengujian hipotesis. Uji hipotesis dilakukan dengan analisis structural equation modeling (SEM) dengan software AMOS 4.0. penelitian ini dilakukan pada pengguna sepatu merek NIKE sebanyak 180 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara ekuitas merek terhadap kepuasan konsumen, kepuasan konsumen terhadap resonansi merek, ekuitas merek terhadap resonansi merek, dan resonansi merek terhadap niat pembelian kembali. Namun, terdapat dua hipotesis yang tidak signifikan yaitu pengaruh ekuitas merek terhadap niat pembelian kembali dan pengaruh kepuasan konsumen terhadap niat pembelian kembali
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 B 96/17 Naf a | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF1-6182 Commerce | ||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Sulistiorini | ||||||
Date Deposited: | 27 Aug 2017 18:29 | ||||||
Last Modified: | 27 Aug 2017 18:29 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/60959 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |