KINANTY PUTRI SARWENI NIM, 101311133070 (2017) ANALISIS PROSES PEMBERDAYAAN REMAJA DALAM KESEHATAN REPRODUKSI MELALUI RUMAH REMAJA TANAH KALIKEDINDING SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ARILANGGA.
|
Text (Abstrak)
FKM.152.17 Sar a - Abstrak.pdf Download (351kB) | Preview |
|
Text (Fulltext)
FKM.152.17 Sar a - Sec.pdf Restricted to Registered users only until 29 September 2020. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Pada tahun 2011 di Tanah Kali Kedinding dibangun program Pelayanan Kesehatan Reproduksi Remaja melalui Rumah Remaja. Adapun tujuan membentuk Rumah Remaja adalah untuk mewadahi dan menyalurkan aspirasi masyarakat khususnya kalangan remaja. Namun seiring berjalannya waktu hingga kurang lebih 5 tahun, pemberdayaan pada Rumah Remaja cenderung pasif dan berjalan kurang optimal. Hal tersebut dibuktikan dari kurangnya eksistensi Rumah Remaja pada kegiatan eksternal maupun internal. Oleh karena itu, dalam penulisan penelitian ini, penulis ingin mengetahui bagaimana implementasi pemberdayaan program Rumah Remaja selama kurang lebih 5 tahun terakhir berjalan dengan menggunakan pendekatan Integrated Program Management (IPM) Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis proses pemberdayaan remaja di Rumah Remaja Tanah Kalikedinding Surabaya. Penelitian ini termasuk dalam metode evaluation research atau metode evaluasi dengan pendekatan kualitatif. Wawancara mendalam terhadap informan dilakukan untuk mendapatkan informasi lebih mendalam tentang variabel-variabel yang diteliti. Aspek atau strategi dalam penelitian diantaranya komunikasi, koordinasi, peran serta, persepsi, kapasitas, biaya, perencanaan, implementasi, dan monitoring dan evaluasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa aspek integrasi yang dilakukan stakeholder kepada Rumah Remaja masih berjalan, sedangkan program pemberdayaan remaja melalui peer educator secara langsung dan tidak langsung mendorong terlaksananya pengembangan kualitas dan manajemen dari program Rumah Remaja, baik dari perencanaan, implementasi, hingga monitoring dan evaluasi menjadi hal yang sangat penting demi keberlangsungan program. Dengan upaya tersebut adanya kemandirian yang ada di dalam diri remaja peer educator untuk menjalankan program Rumah Remaja. Sehingga sense of belonging remaja terhadap Rumah Remaja dengan sukarela terlibat untuk memanfaatkan Rumah Remaja terbentuk dikalangan remaja Tanah Kalikedinding.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK FKM.152.17 Sar a | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Rumah Remaja, integrasi, proram, manajemen | ||||||
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine | ||||||
Divisions: | 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Unnamed user with email binkol@lib.unair.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 05 Dec 2017 16:10 | ||||||
Last Modified: | 05 Dec 2017 16:10 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/61889 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |