AYU WANDA SARASWATI, 101311133025 (2017) HUBUNGAN UPAYA PENGENDALIAN RISIKO BAHAYA BEKERJA PADA MALAM HARI (NIGHT WORK) PADA PEKERJA SHIFT DENGAN KEJADIAN KECELAKAAN KERJA DI PT. TERMINAL PETIKEMAS SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ARILANGGA.
|
Text (Abstrak)
FKM.163.17 Sar h - Abstrak.pdf Download (33kB) | Preview |
|
Text (Fulltext)
FKM.163.17 Sar h - Sec.pdf Restricted to Registered users only until 29 September 2020. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
PT. Terminal Petikemas Surabaya merupakan perusahaan yang bergerak di bidang jasa pembongkaran dan pemuatan petikemas. Selama tahun 2015 hingga 2016, sebanyak 47 kasus kecelakaan kerja terjadi selama shift malam. Tujuan penelitian ini adalah untuk mempelajari hubungan upaya pengendalian risiko bahaya bekerja pada malam hari (night work) pada pekerja shift dengan kejadian kecelakaan kerja di PT. Terminal Petikemas Surabaya. Penelitian ini adalah penelitian observasional analitik dan memiliki rancang-bangun case-control. Sampel penelitian ini terbagi menjadi dua kelompok (41 pekerja shift yang mengalami kecelakaan kerja pada malam hari dan 41 pekerja shift yang tidak mengalami kecelakaan kerja pada malam hari). Pengambilan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner pada pekerja shift dan wawancara dengan satu safety supervisor. Analisa data yang digunakan adalah Uji Chi-Square. Hasil penelitian ini adalah terdapat hubungan antara usia pekerja, masa kerja, status pernikahan, jenis pekerjaan dan lokasi kerja pekerja shift dengan kejadian kecelakaan kerja. Tidak terdapat hubungan antara upaya pengendalian risiko bahaya bekerja pada malam hari (night work) pada pekerja shift dengan kejadian kecelakaan kerja. Pihak perusahaan belum memenuhi beberapa poin dari upaya pengendalian risiko bahaya bekerja pada malam hari dengan pendekatan sistem. Poin tersebut adalah pemberian informasi kepada pekerja shift mengenai dampak dari shift malam, pertimbangan penurunan biaya apabila melakukan upaya pengendalian, dan melakukan pengukuran risiko bahaya bekerja pada malam hari menggunakan alat ukur yang dianjurkan. Kesimpulan penelitian ini adalah upaya pengendalian risiko bahaya bekerja pada malam hari (night work) pada pekerja shift sudah dilakukan oleh PT. Terminal Petikemas Surabaya, tetapi upaya yang dilaksanakan belum memenuhi persyaratan upaya pengendalian yang diberikan oleh Health and Safety Executive (2006). Kondisi ini menyebabkan angka kecelakaan kerja pada shift malam tidak mengalami perubahan, meskipun secara uji statistik tidak terdapat hubungan. Pihak perusahaan dapat melengkapi poin-poin demi memaksimalkan upaya pengendalian.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK FKM.163.17 Sar h | ||||||
Uncontrolled Keywords: | pengendalian, bahaya, shift malam, kecelakaan kerja | ||||||
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine | ||||||
Divisions: | 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Unnamed user with email binkol@lib.unair.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 05 Dec 2017 16:46 | ||||||
Last Modified: | 05 Dec 2017 16:46 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/61900 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |