KUALITAS HIGIENE DAN SANITASI MAKANAN JAJANAN DI SDN MOJO 3 SURABAYA

MOH YANUAR AFANDI, 100810334 (2017) KUALITAS HIGIENE DAN SANITASI MAKANAN JAJANAN DI SDN MOJO 3 SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ARILANGGA.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
FKM. 303-17 Afa k - abstrak.pdf

Download (45kB) | Preview
[img] Text (Fulltext)
FKM. 303-17 Afa k - sec.pdf
Restricted to Registered users only until 4 October 2020.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Makanan merupakan salah satu media penularan penyakit infeksi dan dapat menimbulkan suatu keracunan makanan apabila dalam penanganannya makanan keadaan higienis dari penjamah makanan, sanitasi lingkungan dan peralatan yang digunakan tidak higienis dan dapat menyebabkan tercemarnya suatu makanan oleh bakteri melalui agent fisik, kimia dan mikrobiologi. Tujuan penelitian ini untuk menguji kualitas higiene dan sanitasi makanan jajanan dan kandungan bakteri E. coli di SDN Mojo 3 Surabaya. Penelitian ini menggunakan diskriptif observasional. Sampel penelitian sebanyak 13 penjamah makanan jajanan, 4 kantin sekolah, 17 sampel makanan jajanan dan 39 siswa. Variabel penelitian ini adalah higiene sanitasi makanan, dan prasarana sarana kantin, kandungan bakteri E. coli pada sampel makanan, kebiasaan siswa mengkonsumsi makanan jajanan dan keluhan kesehatan yang terkait dengan makanan jajanan. Hasil penilaian kualitas higiene sanitasi makanan jajanan sebesar 53,8% memenuhi syarat pada variabel kebiasaan mencuci tangan, kerapian rambut, kebersihan kuku, perilaku, air bersih dan peralatan. Prasarana dan sarana kantin 75% memenuhi syarat pada variabel lokasi, bangunan, lantai, dinding dan langit – langit, pencahayaan, dan tempat cuci tangan. Terdapat 1 sample makanan jajanan yang positif E. coli. Kebiasaan konsumsi sebanyak 25,6% membeli makanan jajanan setiap hari dan jenis makanan jajanan yang dijual berbeda antara satu penjual dengan penjual yang lainnya dan sebanyak 23% masih mengkonsumsi makanan jajanan meski sudah membawa bekal. Kesimpulan yang dapat ditarik adalah higiene sanitasi makanan jajanan sudah memenuhi standar. Tidak ada keluhan kesehatan yang berkaitan dengan yang dikonsumsi makanan jajanan. Sebaiknya dilakukan inspeksi yang berkaitan dengan higiene dan sanitasi makanan jajanan oleh pihak sekolah, dinas kesehatan kota Surabaya atau dinas yang berkaitan agar dapat meningkatkan higiene dan sanitasi makanan jajanan agar tidak terjadi kasus keracunan makanan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM. 303-17 Afa k
Uncontrolled Keywords: makanan, higiene, sanitasi, E. coli, keracunan makanan, kantin.
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
MOH YANUAR AFANDI, 100810334UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorsadamaji, ,S.KM,M.Kes.UNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email binkol@lib.unair.ac.id
Date Deposited: 18 Dec 2017 20:46
Last Modified: 18 Dec 2017 20:46
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/62538
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item