SISTEM INFORMASI PEMESANAN ONLINE FAITH HARDWEAR SURABAYA

Khawari Bagus Abdullah, 151411513057 (2017) SISTEM INFORMASI PEMESANAN ONLINE FAITH HARDWEAR SURABAYA. Tugas Akhir D3 thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
FV SI 58-17 Abd s Abstrak.pdf

Download (236kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
FV SI 58-17 Abd s Sec.pdf
Restricted to Registered users only until 4 October 2020.

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Faith Hardwear merupakan salah satu toko yang memasarkan barang yang dijual lewat media sosial seperti Facebook. Kekurangan dari beberapa media sosial tersebut adalah menyebabkan permasalahan informasi yang berhubungan dengan pemesanan yang mengharuskan pelanggan untuk mencari barang pada postingan, penyimpanan data pemesanan yang kurang efisien, dan penanganan secara manual dalam merekapitulasi data pemesanan. Kekurangan tersebut menyebabkan waktu yang dibutuhkan semakin banyak dan kekeliruan dalam merekapitulasi data pemesanan. Melihat kekurangan tersebut maka dibutuhkan sebuah sistem informasi guna membantu kendala yang ada dalam bentuk website. Sistem Informasi Pemesanan Online Faith Hardwear Surabaya dibangun melalui lima tahap. Tahap pertama yang dilakukan adalah menganalisa kebutuhan yang digambarkan dengan Document Flow Diagram (DocFlow) dan Fishbone Diagram. Tahap kedua adalah mendesain sistem dan database. Desain sistem digambarkan dengan Data Flow Diagram (DFD) yang terdiri dari 5 proses bisnis. Sedangkan untuk mendesain database, proses yang dilakukan adalah membuat Conceptual Data Model (CDM) yang terdiri dari 12 entitas, kemudian di generate ke Physical Data Model (PDM) yang terdiri dari 12 tabel. Dari PDM kemudian diimplementasikan ke DBMS. Tahap ketiga adalah mendesain form input dan output. Kemudian tahap keempat adalah mengimplementasikannya ke dalam program dengan menggunakan pemrograman berbasis web. Implementasi sistem digambarkan dengan bagan alir untuk menjelaskan urutan-urutan dari prosedurprosedur yang ada di dalam sistem. Tahap terakhir adalah melakukan pengujian sistem dilakukan dengan skenario uji coba pada setiap proses yang dijalankan Berdasarkan hasil uji coba sistem, Sistem Informasi Pemesanan Online Faith Hardwear Surabaya yang dibuat telah sesuai dengan kebutuhan fungsional pada proses bisnis di Toko Faith Hardwear yaitu dapat menangani beberapa proses bisnis yang ada secara efisien dan dapat menampilkan laporan secara tepat.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKC KK FV.SI.58/17 Abd s
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi, Pemesanan Online, Faith Hardwear Surabaya, Website.
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T58.6-58.62 Management information systems
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Teknik > D3 Sistem Informasi
Creators:
CreatorsNIM
Khawari Bagus Abdullah, 151411513057UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorPurbandini, S.Si, M.KomUNSPECIFIED
Thesis advisorIndra Kharisma Raharjana, S.Kom., M.TUNSPECIFIED
Depositing User: Mr Binkol2 2
Date Deposited: 11 Dec 2017 17:22
Last Modified: 11 Dec 2017 17:22
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/62563
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item