YULIASTI ALLOYSA BR TARIGAN, 081211631012 (2016) PENYUSUNAN PANDUAN PENGELOLAAN KEAMANAN SISTEM INFORMASI TERKAIT SECURITY PARAMETER MENGGUNAKAN PCI DSS DAN COBIT 5 (STUDI KASUS DIREKTORAT SISTEM INFORMASI DAN KOMUNIKASI UNIVERSITAS AIRLANGGA). Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (ABSTRAK)
ST.SI.20.17 . Tar.p - ABSTRAK.pdf Download (397kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
ST.SI.20.17 . Tar.p - SEC.pdf Restricted to Registered users only until 5 October 2020. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Semakin tingginya kebutuhan akan informasi yang cepat dan akurat maka tingkat kewaspadaan terhadap keamanan data dapat menjadi sebuah tantangan dan tuntutan bagi perusahaan untuk menyediakan suatu kontrol sistem pengamanan data yang sama canggihnya dengan kemajuan teknologi komputer itu sendiri. Kontrol tersebut dilakukan agar dapat menghindari kerentanan terhadap terjadinya penyalahgunaan dalam membangun sistem. Maka perlu dilakukan pengelolaan security parameter untuk melindungi beberapa aspek dalam menjalankan sistem di dalam perusahaan. Aspek tersebut adalah aspek sistem, aspek kebijakan dan aspek user (pengguna). Dalam mengelola ketiga aspek tersebut maka dibutuhkan sebuah standar untuk mengatur kontrol security parameter agar dapat berjalan dengan baik. Standar yang dapat dijadikan acuan adalah Payment Card Industry Data Security Standard v3.1 (PCI DSS) dan Control Objective for Information and Related Technology (COBIT 5). Penelitian ini dilakukan dalam 6 tahap, yaitu pemetaan aktivitas PCI DSS Persyaratan 2 dengan COBIT 5, penyusunan panduan pengelolaan keamanan informasi terkait Security Parameter, observasi tentang pengelolaan keamanan sistem informasi di DSIK-UNAIR, penyesuaian peran pada panduan dengan struktur organisasi di DSIKUNAIR, uji coba panduan, dan perbaikan panduan. Penelitian ini menghasilkan panduan keamanan sistem informasi terkait security parameter yang mengacu pada standar PCI DSS dan COBIT 5. Dari hasil uji coba panduan dapat diketahui bahwa sebanyak 20% responden setuju menyatakan panduan mudah untuk dilaksanakan, 60% responden setuju menyatakan bahwa panduan tersebut menjawab kebutuhan terhadap security parameter, 60% responden setuju menyatakan bahwa peran dan deskripsi kerja mudah dilaksanakan, 60% responden setju menyatakan bahasa yang digunakan jelas dan mudah dipahami, dan 60% responden setuju mengatakan istilah yang digunakan jelas dan mudah dipahami.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK ST.SI.20/17 Tar p | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Kontrol, Security Parameter, PCI DSS, COBIT 5 | |||||||||
Subjects: | T Technology > T Technology (General) > T58.6-58.62 Management information systems | |||||||||
Divisions: | 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Mr Binkol1 1 | |||||||||
Date Deposited: | 27 Dec 2017 17:15 | |||||||||
Last Modified: | 27 Dec 2017 17:15 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/62615 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |