ISOLASI DAN IDENTIFIKASI SENYAWA FENOLIK EKSTRAK ETIL ASETAT DARI DAGING UMBI GADUNG (Dioscorea hispida Dennst.) SERTA UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN TERHADAP DPPH

YUSTIN AGUSTINA, 081311533020 (2017) ISOLASI DAN IDENTIFIKASI SENYAWA FENOLIK EKSTRAK ETIL ASETAT DARI DAGING UMBI GADUNG (Dioscorea hispida Dennst.) SERTA UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN TERHADAP DPPH. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
MPK 36-17 Agu i Abstrak.pdf

Download (175kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
MPK 36-17 Agu i Sec.pdf
Restricted to Registered users only until 10 October 2020.

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Dioscorea hispida Dennst. merupakan salah satu spesies dari famili Diocoreaceae. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan struktur senyawa fenolik hasil isolasi dari Dioscorea hispida Dennst. serta menentukan aktivitas antioksidan fraksi etil asetat dari Dioscorea hispida Dennst. terhadap radikal DPPH. Ekstraksi dan isolasi senyawa fenolik dari Dioscorea hispida Dennst. menggunakan metanol yang kemudian dilanjutkan dengan proses pemisahan dan pemurnian menggunakan beberapa teknik kromatografi, yakni kromatografi cair vakum, kromatografi kolom gravitasi dan kromatografi radial yang menghasilkan 2 senyawa fenolik. Kedua senyawa tersebut ditentukan menggunakan metode spektroskopi yakni UV-Vis dan IR, 1D NMR (1H-NMR). Aktivitas antioksidan dari fraksi etil asetat menunjukkan nilai IC50 yakni 1110,69 ppm yang dikategorikan sebagai ekstrak yang tidak aktif sebagai antioksidan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK MPK.36/17 Agu i
Uncontrolled Keywords: Senyawa fenolik, Dioscorea hispida Dennst., Aktivitas Antioksidan
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Kimia
Creators:
CreatorsNIM
YUSTIN AGUSTINA, 081311533020UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorNanik Siti Aminah, Dr., M.SiUNSPECIFIED
Thesis advisorAlfinda Novi Kristanti, Dr. , DEA.UNSPECIFIED
Depositing User: Mr Binkol2 2
Date Deposited: 14 Dec 2017 19:17
Last Modified: 14 Dec 2017 19:17
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/63176
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item