NONNY RULISTY PUTRI SUTIKNO, 121311133094 (2017) PRESENTASI TOKOH PEREMPUAN DAN SUPERNATURAL NOVEL RUMAH HUJAN KARYA DEWI RIA UTARI. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (ABSTRAK)
FS BI 43-17 Sut p Abstrak.pdf Download (151kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
FS BI 43-17 Sut p Sec.pdf Restricted to Registered users only until 16 October 2020. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian yang berjudul “Presentasi Tokoh Perempuan dan Supernatural dalam Novel Rumah Hujan Karya Dewi Ria Utari” bertujuan untuk mengungkap identifikasi pada tokoh-tokoh perempuan yang memiliki hubungan terhadap hal-hal gaib dengan permasalahan-permasalahannya. Kemudian adalah mengungkap makna dibalik konflik yang dialami tokoh-tokoh perempuan tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan struktural yang dikembangkan oleh Robert Stanton. Identifikasi akan berfokus pada beberapa unsur saja, yaitu Tokoh-penokohan, alur, latar, sudut pandang dan hubungan antar tokoh-tokoh perempuan. Identifikasi unsur tersebut akan menghasilkan temuan atas konflik yang dialami dan relasi akan mengungkap makna yang menghasilkan adanya suatu aktivitas yang akrab dijumpai dalam hal-hal mistis yaitu indera keenam sebagai bentuk kemampuan penglihatan yang tidak dimiliki oleh semua orang dan supernatural (dukun) yang merupakan wujud aktivitas atas hal-hal yang bersifat adikodrati. Berdasarkan penelitian ini, hasil yang diperoleh atas identifikasi karakter dan karakteristik melalui tokoh penokohan dan relasi antar tokoh-tokoh perempuan, maka dengan hal ini peneliti menemukan 1) Eksistensi perempuan-perempuan, magis dan supernatural, yang menggambarkan kemunculan tokoh-tokoh perempuan yang dekat dengan magis atau supernatural, 2) Terbatasnya ruang gerak perempuan dalam ranah publik/masyarakat yang menggambarkan terbatasnya ruang gerak tokoh-tokoh perempuan karena kedekatannya dengan mistis, membuat mereka menjadi perempuan yang terpinggirkan oleh masyarakat.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK2 FS.BI.43/17 Sut p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Novel Rumah Hujan, Tokoh-Tokoh Perempuan, Mistis, Indra Keenam, Supernatural | ||||||
Subjects: | P Language and Literature > PN Literature (General) | ||||||
Divisions: | 12. Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Indonesia | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Mr Binkol2 2 | ||||||
Date Deposited: | 18 Dec 2017 19:24 | ||||||
Last Modified: | 18 Dec 2017 19:24 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/63922 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |