PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN SAHAM TERHADAP PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN

SABINA ANANDA AMU, 041314253023 (2017) PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN SAHAM TERHADAP PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN. Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak.pdf

Download (274kB) | Preview
[img] Text (full text)
Tesis Sabina.pdf
Restricted to Registered users only until 19 October 2020.

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh struktur kepemilikan saham yaitu kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial dan kepemilikan asing terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2012-2014 sebanyak 143 perusahaan dengan 407 laporan tahunan. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian membuktikan bahwa kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial dan kepemilikan asing berpengaruh positif terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial. Investor institusional akan mendorong perusahaan untuk lebih banyak mengungkapkan aktivitas tanggung jawab sosial agar memperoleh legitimasi masyarakat untuk menjamin stabilitas perusahaan secara jangka panjang. Kepemilikan manajerial akan mengungkapkan lebih banyak aktivitas sosial perusahaan untuk menunjukkan bahwa perusahaan bekerja sesuai dengan regulasi, sistem dan norma yang berlaku agar memperoleh legitimasi publik. Untuk kepemilikan asing, investor asing akan memberikan dorongan perusahaan untuk mengungkapkan tanggung jawab sosial karena bagi investor asing tanggung jawab sosial dianggap isu penting yang harus diungkapkan dalam laporan tahunan perusahaan.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKB KK-2 TEA 54/17 Amu p
Uncontrolled Keywords: pengungkapan tanggung jawab sosial, kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, kepemilikan asing
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: 09. Sekolah Pasca Sarjana > Ilmu Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
SABINA ANANDA AMU, 041314253023UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSoegeng Sutedjo, Prof. Dr. H. , S.E, Ak., CAUNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id
Date Deposited: 18 Oct 2017 23:23
Last Modified: 18 Oct 2017 23:23
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/64309
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item