Motik Arlinda Semifitri, NIM011180611 (2017) EFEKTIFITAS DALAM MENGATASI MUAL MUNTAH PASKA OPERASI PADA OPERASI SECTIO CAESAREA ANTARA PEMBERIAN ONDANSETRON 4 MG DENGAN ONDANSETRON 4 MG DITAMBAH DEXAMETHASON 5 MG DI IGD RSUD DR. SOETOMO. Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (abstrak)
PPDS.AR. 07-17 Sem e abstrak.pdf Download (361kB) | Preview |
|
Text (fulltext)
PPDS.AR. 07-17 Sem e fulltext.pdf Restricted to Registered users only until 30 October 2020. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Latar belakang : Mual dan muntah terjadi hampir 80% dari pasien yang menjalani operasi sectio caesaria dengan anestesi regional. Mual dan muntah pasca operasi menyebabkan ketidakpuasan pasien dan meningkatkan biaya perawatan. Patogenesis mual dan muntah pasca operasi adalah multifaktorial, penggunan terapi kombinasi antiemetik lebih baik daripada terapi tunggal untuk mencegah mual dan muntah pasca operasi. Belum ada penelitian tentang waktu pemberian dan efektifitas pemberian ondansetron antara 4 mg iv dengan ondansetron 4 mg iv ditambah dexamethason 5 mg iv dalam mencegah mual dan muntah pada ibu hamil yang dilakukan sectio caesaria dengan anestesi spinal di IGD RSUD Dr. Soetomo Surabaya Tujuan : Menganalisis perbandingan efektifitas antara pemberian ondansetron 4 mg iv dengan ondansetron 4 mg iv ditambah dexamethason 5 mg 5 menit sebelum induksi dalam mencegah mual dan muntah pada ibu hamil yang dilakukan sectio caesaria dengan anestesi spinal di IGD RSUD Dr. Soetomo. Metode : Penelitian ini melibatkan 36 orang sampel PS ASA 1-2 dengan rentang usia 20-40 tahun. Sampel dibagi tiga kelompok secara acak menjadi kelompok kontrol, kelompok ondansetron, dan kelompok kombinasi ondansetron dan deksametason. Penelitian ini bersifat analitik eksperimental, berupa Randomized Double Blinded Clinical Trial, untuk menganalisis angka kejadian mual dan muntah antara pemberian ondansetron 4 mg iv dengan kelompok yang diberikan ondansetron 4 mg iv ditambah dexamethason 5 mg iv 5 menit sebelum induksi pada ibu hamil yang dilakukan sectio caesaria dengan anestesi spinal. Hasil Penelitian: Pemberian Ondansetron 4 mg ditambah Dexamethason 5 mg secara signifikan lebih baik daripada pemberian ondansetron 4 mg saja, dalam mencegah mual muntah sejak post operasi hingga 12 jam pasca operasi pada pasien ibu hamil yang menjalani operasi sectio caesaria dengan anestesi spinal (p=0.00).
Item Type: | Thesis (Thesis) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKA KK PPDS.AR. 07-17 Sem e | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Ondansetron, deksametason, mual dan muntah, operasi sectio caesaria, anestesi spinal | |||||||||
Subjects: | R Medicine > RD Surgery | |||||||||
Divisions: | 01. Fakultas Kedokteran > Anestesiologi dan Reanimasi | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Tatik Poedjijarti | |||||||||
Date Deposited: | 29 Oct 2017 16:51 | |||||||||
Last Modified: | 29 Oct 2017 16:51 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/64982 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |