HUBUNGAN SEL T CD4+, SEL T CD8+, RASIO SEL T CD4+/CD8+ DENGAN APOPTOSIS SEBAGAI RESPONS KEMOTERAPI FASE INDUKSI PADA PASIEN LEUKEMIA LlMFOBLASTIK AKUT ANAK

May Fanny Tanzilia, dr. (2017) HUBUNGAN SEL T CD4+, SEL T CD8+, RASIO SEL T CD4+/CD8+ DENGAN APOPTOSIS SEBAGAI RESPONS KEMOTERAPI FASE INDUKSI PADA PASIEN LEUKEMIA LlMFOBLASTIK AKUT ANAK. Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak.pdf

Download (88kB) | Preview
[img] Text (full text)
KARYA AKHIR.compressed.pdf
Restricted to Registered users only until 2 November 2020.

Download (944kB)

Abstract

Leukemia Limfoblastik Akut (LLA) adalah penyakit neoplasma akibat mutasi somatik multistep sel progenitor limfoid, sering terjadi pada anak usia 2-5 tahun. Kemoterapi fase induksi adalah tolok ukur keberhasilan terapi, namun angka kegagalan masih tinggi. Peningkatan apoptosis sel kanker oleh CD4+,CD8+ merupakan salah satu indikator prognosis dan respons kemoterapi. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan CD4+, CD8+, CD4+/CD8+ dengan respons kemoterapi fase induksi (apoptosis) pada pasien LLA anak. Metode.Metode penelitian ini adalah analitik observasional, cohort study. Alat dan reagen yang digunakan meliputi BD Multitest CD3FITC/CD8PE/CD45 PerCP/CD4APC Reagent (CD4+,CD8+), FITC Annexin V (apoptosis), BD FACSCalibur flow cytometer. Hasil dan Pembahasan.Subyek penelitian adalah 25 pasien LLA anak kasus baru dengan proporsi laki-laki 64%, perempuan 36%, usia terbanyak 3 tahun (20%). Jumlah CD4+,CD8+, CD4+/CD8+ menurun signifikan sesudah kemoterapi akibat peningkatan sel T regulator. Apoptosis menurun tidak signifikan sesudah kemoterapi (p=0,689), mungkin disebabkan waktu pengambilan sampel kurang atau melebihi waktu peningkatan apoptosis yang signifikan (24-72 jam), limfoblas tidak terdeteksi sebagai apoptotic bodies, resistensi obat kemoterapi, kadar protein anti apoptotik lebih tinggi dibanding protein pro apoptotik. Ada hubungan signifikan antara CD4+-apoptosis (p=0,002;rs=-0,584), CD8+-apoptosis (p=0,004;rs=-0,556) sebelum kemoterapi, perubahan CD4+-perubahan apoptosis (p=0,016;rs=0,478). Tidak ada hubungan antara CD4+/CD8+-apoptosis sebelum dan sesudah kemoterapi.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKA KK PPDS.PK 01/17 Tan h
Uncontrolled Keywords: LLA, CD4+, CD8+, apoptosis
Subjects: R Medicine > RB Pathology
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran > Patologi Klinik
Creators:
CreatorsNIM
May Fanny Tanzilia, dr.UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorEndang Retnowati, , dr., MS., Sp.PK(K)UNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id
Date Deposited: 01 Nov 2017 16:48
Last Modified: 01 Nov 2017 16:48
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/65416
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item