KITAB THORIQOH QADRIYAH WA NAQSYABANDIYAH: SUNTINGAN TEKS DISERTAI ANALISIS CAMPUR KODE DAN ALIH KODE

IRNA FUJI ASIYAH, 121311133013 (2017) KITAB THORIQOH QADRIYAH WA NAQSYABANDIYAH: SUNTINGAN TEKS DISERTAI ANALISIS CAMPUR KODE DAN ALIH KODE. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
FS BI 62-17 Asi k Abstrak.pdf

Download (13kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
FS BI 62-17 Asi k Sec.pdf
Restricted to Registered users only until 2 November 2020.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan, pertama suntingan teks Kitab Thoriqoh Qadriyah Wa Naqsyabandiyah yang bersih dari kesalahan tulis atau salin. Kedua, untuk mengetahui bentuk multilingualisme dalam naskah Kitab Thoriqoh Qadriyah Wa Naqsyabandiyah dan bentuk-bentuk campur kode serta alih kode yang terdapat dalam naskah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode suntingan teks edisi landasan, karena naskah Thoriqoh Qadriyah Wa Naqsyabandiyah merupakan naskah jamak. Metode landasan digunakan apabila terdapat beberapa naskah dan salah satunya memiliki keunggulan yang menonjol dibandingkan naskah lain. Tujuan penyuntingan dengan metode landasan adalah untuk membebaskan teks utama dari segala macam kesalahan yang terjadi saat penyalinan, sehingga naskah dapat lebih mudah dipahami. Penelitian ini menghasilkan beberapa simpulan. Pertama, suntingan teks yang reperesentatif dan dianggap bersih dari kesalahan. Kedua, perbandingan naskah salinan B dan salinan C. Ketiga, bentuk-bentuk kesalahan yang telah dilakukan perbaikan meliputi, lakuna 82 kesalahan, adisi 18 kesalahan, subtitusi 102 kesalahan, gabungan 30 kesalahan, transposisi 5 kesalahan, ditografi 3 kesalahan. Keempat, ditemukannya bentuk-bentuk campur kode sebanyak 69 data bahasa meliputi; campur kode kata bahasa Arab dalam bahasa Jawa sebanyak 44 data; campur kode frasa bahasa Arab dalam bahasa Jawa 18 data; campur kode kata bahasa Melayu dalam bahasa Jawa 7 data dan bentuk alih kode yang ditunjukkan dengan ditemukannya 9 data bahasa yang meliputi, alih kode bahasa dari bahasa Arab ke bahasa Jawa dan sebaliknya sebanyak 7 data dan alih kode ragam bahasa dari ragam ngoko ke ragam krama dan sebaliknya sebanyak 2 data bahasa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK2 FS.BI.62/17 Asi k
Uncontrolled Keywords: Kitab Thariqoh Qadriyah Wa Naqsyabandiyah, suntingan teks, campur kode dan alih kode
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: 12. Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Indonesia
Creators:
CreatorsNIM
IRNA FUJI ASIYAH, 121311133013UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorRetno Asih Wulandari, Dra. , M.AUNSPECIFIED
Depositing User: Mr Binkol2 2
Date Deposited: 29 Dec 2017 00:24
Last Modified: 29 Dec 2017 00:24
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/65551
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item