SURVEILANS DAN PERENCANAAN PROGRAM PENANGANAN ANAK BAWAH LIMA TAHUN BAWAH GARIS MERAH DI KABUPATEN LOMBOK BARAT

MASYHURI, 101514453015 (2017) SURVEILANS DAN PERENCANAAN PROGRAM PENANGANAN ANAK BAWAH LIMA TAHUN BAWAH GARIS MERAH DI KABUPATEN LOMBOK BARAT. Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK_TKA.43 17 Mas s.pdf

Download (22kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
FULLTEXT_TKA.43 17 Mas s.pdf
Restricted to Registered users only until 15 November 2020.

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Dalam penelitian ini tingginya anak bawah lima tahun bawah garis merah pada tahun 2016 sebesar 2,71% dibandingkan dengan target sebesar 1,66% di Kabupaten Lombok Barat. Tujuan dari penelitian ini adalah menyusun Surveilans dan Rencana Program Penanganan Anak Bawah Lima Tahun Bawah Garis Merah di Kabupaten Lombok Barat. Metode penelitian ini adalah analitik observasional dengan rancang bangun crosssectional. Besar sampel dalam penelitian ini sebesar 80 responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan multistage random sampling, yakni terlebih dahulu melakukan pemisahan populasi berdasarkan strata tertentu, selanjutnya dilakukan pengambilan sampel menurut strata populasi tersebut. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dengan panduan kuesioner dan Focussed Group Discussion (FGD). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 40,0% petugas memiliki pengetahuan kurang dalam penanganan anak bawah lima tahun bawah garis merah, dan terdapat 30,0% Puskesmas kurang baik dalam melakukan diseminasi dan pemanfaatan informasi surveilans anak bawah lima tahun bawah garis merah. Terdapat 67,5% anak bawah lima tahun bawah garis merah mulai menderita bawah garis merah saat berumur antara 6-23 bulan, 48,8% menderita bawah garis merah selama 6-23 bulan dan 83,7% berstatus gizi buruk, dan 70,1% berstatus gizi kurus (wasting). Terdapat pula 86,2% anak bawah lima tahun bawah garis merah menderita sakit infeksi, ada 46,3% anak bawah lima tahun bawah garis merah yang asupan gizinya tergolong kurang, 71,2% keluarga anak bawah lima tahun bawah garis merah berpendapatan rendah serta 51,2% merupakan keluarga rawan pangan. Rekomendasi dari penelitian ini berupa penyusunan Surveilans dan Rencana Program Penanganan Anak Bawah Lima Tahun Bawah Garis Merah di Kabupaten Lombok Barat. Surveilans Anak Bawah Lima Tahun Bawah garis merah meliputi komponen data, metode dan instrumen, tenaga pengumpul data, waktu serta hasil. Rencana Program Penanganan Anak Bawah Lima Tahun Bawah Garis Merah meliputi komponen upaya yang dilakukan, kegiatan, tujuan, sasaran, tahapan, dan hasil yang diharapkan.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKC KK-2 TKA.43/17 Mas s
Uncontrolled Keywords: surveilans, perencanaan program, anak bawah lima tahun bawah garis merah
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD30.28 Strategic planning
H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman > HQ1-2044 The Family. Marriage. Women > HQ503-1064 The family. Marriage. Home > HQ767.8-792.2 Children. Child development
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat > Magister Administrasi dan Kebijakan Kesehatan
Creators:
CreatorsNIM
MASYHURI, 101514453015UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDjazuly Chalidyanto, Dr., S.KM., M.ARS.UNSPECIFIED
Thesis advisorWidodo J.P., dr., MS., M.PH., Dr., PH.UNSPECIFIED
Depositing User: Mrs Nadia Tsaurah
Date Deposited: 14 Nov 2017 22:06
Last Modified: 14 Nov 2017 22:06
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/66613
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item