MELANATUS SHELIKHA, 121514153006 (2017) KRITIK SOSIAL DALAM NOVEL CALABAI: PEREMPUAN DALAM TUBUH LELAKI KARYA PEPI AL-BAYQUNIE. Thesis thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (ABSTRAK)
TKSB.26.17 . She.k - ABSTRAK.pdf Download (314kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
TKSB.26.17 . She.k - SEC.pdf Restricted to Registered users only until 17 November 2020. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian berjudul “Kritik Sosial dalam Novel Calabai: Perempuan dalam Tubuh Lelaki Karya Pepi Al-Bayqunie memiliki tiga tujuan yakni pertama, untuk mengetahui latar belakang pengarang yang mendasari kritik sosial muncul dalam novel. Kedua, untuk mengidentifikasi unsur dominan yang diungkap dalam novel. Ketiga, untuk mengungkapkan arah kritik sosial dalam novel. Permasalahan dalam objek penelitian ini adalah kritik sosial yang diungkap melalui novel. Arah kritik sosial yang diungkap tersebut muncul melalui masalah-masalah yang dialami oleh tokoh calabai yang kemudian menjadi bissu. Masalah-masalah tersebut antara lain berupa penolakan dari masyarakat sekitar mereka. Namun, ketika calabai tersebut menjadi bissu masyarakat sekitar dapat menerima keberadaannya. Penelitian ini menggunakan pendekatan sosiologi sastra dan konsep kritik sosial. Sosiologi sastra digunakan dalam penelitian ini karena masalah yang diungkap merupakan masalah sosial yang terjadi di masyarakat. Perspektif sosiologi sastra yang digunakan dalam penelitian ini menitikberatkan pada sosiologi karya sastra yang dibantu dengan sosiologi pengarang. Konsep kritik sosial digunakan untuk mengungkap masalah penelitian. Metode penelitian yang digunakan adalah perpaduan antara lapangan dan riset pustaka. Penelitian lapangan yang dimaksud yakni hasil wawancara dengan pengarang melalui e-mail dan facebook, dan penelusuran data yang digunakan pengarang untuk menyusun novelnya untuk menjawab rumusan masalah pertama. Riset pustaka digunakan untuk menjawab rumusan masalah kedua dan ketiga yakni mendeskripsikan unsur dominan yang mengungkap kritik sosial dan untuk mengungkap arah kritik sosial dalam novel. Terdapat tiga hasil dari penelitian ini, pertama latar belakang sosial Pepi Al- Bayqunie sebagai pengarang novel Calabai: Perempuan dalam Tubuh Lelaki menunjukkan bahwa pengarang merupakan seorang Gusdurian, berlatar belakang pendidikan agama, dan seorang peneliti sehingga pengarang dapat menunjukkan sikap kritis dalam novel yang diciptakan. Kedua, kritik sosial dalam novel Calabai: Perempuan dalam Tubuh Lelaki karya Pepi Al-Bayqunie diungkap melalui pendeskripsian tema, pengalaman langsung yang dialami tokoh dalam novel, dan pengalaman tidak langsung yang dialami tokoh dalam novel. Selain itu, menunjukkan bahwa tokoh calabai dan bissu mengalami masalah berupa penolakan dari masyarakat sekitar. Penolakan tersebut berupa penolakan dari orangtua, teman, masyarakat, dan agamawan yang tidak menyukai kehadiran calabai dan bissu karena dianggap memiliki sifat yang aneh yakni seorang laki-laki yang memiliki sifat seperti perempuan dan kehadiran mereka dianggap sebagai bentuk laknat dari Allah dalam agama Islam. Ketiga, arah kritik sosial dalam novel Calabai: Perempuan dalam Tubuh Lelaki karya Pepi Al-Bayqunie yakni kritik kepada orang tua, kritik kepada masyarakat, kritik kepada pemerintah, dan kritik kepada agamawan.
Item Type: | Thesis (Thesis) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK2 TKSB.26/17 She k | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Novel, sosiologi sastra, calabai, dan kritik sosial. | |||||||||
Subjects: | P Language and Literature > PN Literature (General) | |||||||||
Divisions: | 12. Fakultas Ilmu Budaya > S2 Kajian Sastra dan Budaya | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Mr Binkol1 1 | |||||||||
Date Deposited: | 31 Dec 2017 15:22 | |||||||||
Last Modified: | 31 Dec 2017 15:22 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/66789 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |