PERSPEKTIF TEORI IMPLEMENTASI KEBIJAKAN DALAM MENGEVALUASI IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGELOLAAN ASET KENDARAAN DINAS (Studi Kasus Pada Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Jambi)

Ferdiansyah, 041424253005 (2018) PERSPEKTIF TEORI IMPLEMENTASI KEBIJAKAN DALAM MENGEVALUASI IMPLEMENTASI KEBIJAKAN PENGELOLAAN ASET KENDARAAN DINAS (Studi Kasus Pada Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Jambi). Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak.pdf

Download (360kB) | Preview
[img] Text (full text)
full text.pdf
Restricted to Registered users only until 11 January 2021.

Download (1MB)

Abstract

Pengamanan aset kendaraan dinas merupakan salah satu siklus dalam pengelolaan barang milik daerah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami secara mendalam aspek komunikasi, sumber daya, disposisi dan struktur birokrasi dalam mengevaluasi implementasi kebijakan pengamanan aset kendaraan dinas roda empat pada Biro Umum Setda Provinsi Jambi. Proses analisis menggunakan teori implementasi kebijakan yang diperkenalkan oleh George C. Edward dalam penelitian kualitatif dan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan melalui wawancara kepada pengurus barang dan pejabat struktural yang terlibat dalam pengelolaan barang milik daerah, serta didukung dengan observasi dan dokumentasi. Berdasarkan analisa dari aspek-aspek yang ada pada teori Edward III menunjukkan bahwa implementasi kebijakan pengamanan aset kendaraan dinas roda empat pada Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Jambi pada dasarnya sudah berjalan dengan baik sesuai dengan Pengelolaan Barang Milik Daerah yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 27 tahun 2014. Namun demikian masih terdapat permasalahan terkait dengan belum adanya regulasi di daerah berupa Perda dan SOP pengelolaan barang berdasarkan PP No. 27 tahun 2014, kurangnya pengetahuan dan pemahaman pejabat pengguna kendaraan dinas roda empat terhadap tugas dan tanggung jawabnya sebagai pengguna barang, serta belum terkoneksinya aplikasi SIMDA BMD dengan masing-masing SKPD dalam lingkup Pemerintah Provinsi Jambi. Dukungan kepala daerah dan aspek politik juga mempengaruhi implementasi kebijakan

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKB KK TEA 72/17 Fer p
Uncontrolled Keywords: Pengamanan, Kendaraan dinas, Teori implementasi kebijakan, Barang milik daerah
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Magister Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
Ferdiansyah, 041424253005UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorHamidah, Dr.,Dra.,M.Si.,AkUNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id
Date Deposited: 10 Jan 2018 19:07
Last Modified: 10 Jan 2018 19:07
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/68879
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item