MUHAMMAD FARIS, 041311233128 (2018) PENGUKURAN KINERJA SUPPLY CHAIN PADA EVENT PAMERAN OTOMOTIF SURABAYA TAHUN 2016 MENGGUNAKAN SCOR MODEL (Studi pada PT. Dyandra Promosindo Surabaya). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
B. 14-18 Far p ABSTRAK.pdf Download (16kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
B. 14-18 Far p.pdf Restricted to Registered users only until 13 February 2021. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini mengusulkan rancangan dan implementasi supply chain dengan menggunakan model SCOR 11.0 yang dikembangkan oleh Supply Chain Council. Model ini mengembangkan indikator kinerja berdasarkan enam aktivitas supply chain yang terjadi pada sebuah event antara lain, plan, source, make, deliver, return, dan enable. Keenam aktivitas tersebut mempunyai masing-masing atribut kinerja yaitu, reliability, responsiveness, flexibility, cost, dan assets. Implementasi pada penelitian ini dilakukan pada perusahaan yang bergerak dibidang event organizer, PT. Dyandra Promosindo pada event Pameran Otomotif Surabaya 2016. Hasil dari rancangan dan identifikasi key performance indicator terdapat 17 indikator kinerja. Terdiri dari 4 indikator kinerja aktivitas plan, 5 indikator kinerja aktivitas source, 3 indikator kinerja make, 2 indikator kinerja deliver, 2 indikator kinerja aktivitas return, dan 1 indikator kinerja enable. Metode yang digunakan dalam melakukan pembobotan pada masing-masing key performance indicator adalah Analytical Hierarchy Process (AHP) dengan menggunakan software Expert Choice 11.0. Dari tahap pembobotan menghasilkan tingkat kepentingan secara berurut dari yang tertinggi adalah aktivitas return (0,402), aktivitas deliver (0,254), aktivitas make (0,102), aktivitas plan (0,096), aktivitas enable (0,083), dan aktivitas source (0,062). Selanjutnya dilakukan scoring system dengan metode larger is better dan traffic light system dengan nilai agregasi 76% yang artinya berada pada warna kuning. Oleh karena itu penelitian ini memberikan informasi baru pada PT. Dyandra Promosindo event Pameran Otomotif Surabaya 2016 agar melakukan prioritas perbaikan terhadap kinerja terendah yang mengakibatkan nilai agregasi berwarna kuning.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 B. 14-18 Far p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Pengukuran Kinerja Supply Chain, Event, Supply Chain, SCOR, key performance indicator (KPI), Analytical Hierarchy Process (AHP), dan Traffic Light System | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD30.28 Strategic planning | ||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Tatik Poedjijarti | ||||||
Date Deposited: | 13 Feb 2018 02:29 | ||||||
Last Modified: | 13 Feb 2018 02:29 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/69734 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |