ANALISIS PENERAPAN AKUNTANSI PERTANGGUNGJAWABAN MELALUI COST CENTER SEBAGAI ALAT PENGENDALIAN PADA BIAYA TERKENDALI DAN BIAYA TIDAK TERKENDALI

MUHAMMAD NAUFAL AFIF, 041511323097 (2018) ANALISIS PENERAPAN AKUNTANSI PERTANGGUNGJAWABAN MELALUI COST CENTER SEBAGAI ALAT PENGENDALIAN PADA BIAYA TERKENDALI DAN BIAYA TIDAK TERKENDALI. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRACT)
A.88-18 Afi a ABSTRAK.pdf

Download (489kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
A.88-18 Afi a SKRIPSI.pdf
Restricted to Registered users only until 19 February 2021.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

G Lounge Kitchen and Bar merupakan restoran dan bar yang terletak di hotel G Suites. G Lounge Kitchen and Bar bergerak di bidang Food and Beverages yang menyediakan makanan dan macam – macam minuman untuk tamu hotel maupun tamu dari luar. Banyaknya daya saing yang tinggi, memacu manajemen untuk mengelola dengan baik, salah satunya dengan penerapan akuntansi pertanggungjawaban di dalam perusahaan untuk menunjang pengendalian biaya yang baik sehingga dapat mencapai tujuan perusahaan dengan maksimal. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Penelitian ini juga menggunakan studi pustaka dan wawancara kepada staff departemen akuntansi dan keuangan G Lounge Kitchen and Bar. Metode analisiss pada penelitian ini yaitu dengan membandingkan penerapan akuntansi pertanggungjawaban dan pengendalian biaya pada G Lounge Kitchen and Bar dengan studi pustaka yang digunakan. Hasil penelitian yang dilakukan di G Lounge Kitchen and Bar bahwa perusahaan tersebut sudah menerapkan akuntasi pertanggungjawaban dengan cukup baik, hal tersebut dapat diketahui dari syarat – syarat akuntansi pertanggungjawaban yang telah dilakukan G Lounge Kitchen and Bar, namun belum semua dilakukan. Perusahaan belum cukup baik dalam melaksanakan pengendalian biaya, dapat dilihat dari tidak optimalnya dari anggaran sampai realisasi anggarannya yang masih terjadi penyimpangan biaya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A.88/18 Afi a
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
MUHAMMAD NAUFAL AFIF, 041511323097UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMUSLICH ANSHORI, Dr., SE., M.Sc., Ak.UNSPECIFIED
Depositing User: mrs hoeroestijati beta
Date Deposited: 19 Feb 2018 02:16
Last Modified: 19 Feb 2018 02:16
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/69838
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item