GALANG PANJI ISLAMY, 101411223017 (2018) GAMBARAN MAKANAN JAJANAN DI PASAR BESAR KOTA MALANG. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (abstrak)
abstrak.pdf Download (55kB) | Preview |
|
Text (full text)
full text.pdf Restricted to Registered users only until 9 March 2021. Download (1MB) |
Abstract
Kontaminasi mikrobiologi seperti E.coli, dan zat pewarna sintetis dalam makanan jajanan dapat mengancam kesehatan manusia. Makanan jajanan adalah jenis makanan yang dijual di kaki lima, pinggiran jalan, di stasiun,di pasar, tempat pemukiman serta lokasi yang sejenis. Makanan jajanan banyak sekali jenis, baik dalam bentuk, keperluan maupun harga. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui gambaran makanan jajanan dari aspek keamanan makanan di Pasar Besar Kota Malang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode observational descriptive. Sampel diambil secara non probability sampling dengan metode purposive sampling, dengan melibatkan pedagang makanan jajanan di Pasar Besar Kota Malang. Jumlah sampel sebanyak 20 pedagang. Data dikumpulkan dengan metode wawancara, observasi dan uji laboratorium. Hasil penelitian menunjukkan semua pedagang yaitu 20 orang terbebas dari penyakit ISPA, 17 pedagang (85%) tidak memakai celemek dan tutup kepala saat berjualan, sebagian besar pedagang yaitu 17 orang (85%) tidak merokok, Semua pedagang makanan jajanan tidak membiasakan menggaruk badan dekat makanan dan semua pedagang telah memakai perlengkapan dalam menyajikan makanan, menggunakan pakaian yang bersih atau layak pakai, dan membaw alat pembersih keringat. Semua pedagang masih belum membiasakan cuci tangan. Ditemukan ada 17 pedagang yang menyajikan makanan jajanan tidak menggunakan wadah tertutup. Hasil uji organoleptik pada makanan jajanan tidak menunjukkan kandungan zat pewarna sintetis Tidak ditemukan E. Coli pada sampel makanan yang diperiksa. Sebanyak 11 sampel makanan jajanan (84%) telah memenuhi syarat keamanan makanan jajanan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah hygiene penjamah makanan khususnya dalam memakai celemek dan kebiasaan cuci tangan perlu diperbaiki. Cara penyajian makanan perlu diperbaiki, yaitu keharusan untuk menggunakan wadah tertutup untuk penyajian makanan jajanan. Keamanan makanan jajanan sudah baik karena telah memenuhi syarat. Pedagang sebaiknya mengupayakan untuk selalu memakai celemek dan harus menjaga kebersihan tangan pada saat berjualan untuk menghindari kontaminasi pada makanan jajanan
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC FKM 89/18 Isl g | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Food Snacks, Hygiene and Sanitation, Food Safety | ||||||
Subjects: | K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K3566-3578 Public health | ||||||
Divisions: | 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 08 Mar 2018 21:57 | ||||||
Last Modified: | 08 Mar 2018 21:57 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/70531 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |