HUBUNGAN KUALITAS FISIK, KIMIA, DAN MIKROBIOLOGI UDARA DALAM RUANG TAHANAN DENGAN KELUHAN KESEHATAN WARGA BINAAN PEMASYARAKATAN LAPAS KLAS IIB PROBOLINGGO

NADHIFA ANWAR MAULINDA, 101511123022 (2018) HUBUNGAN KUALITAS FISIK, KIMIA, DAN MIKROBIOLOGI UDARA DALAM RUANG TAHANAN DENGAN KELUHAN KESEHATAN WARGA BINAAN PEMASYARAKATAN LAPAS KLAS IIB PROBOLINGGO. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak.pdf

Download (975kB) | Preview
[img] Text (full text)
full text.pdf
Restricted to Registered users only until 13 March 2021.

Download (1MB)

Abstract

Polusi dalam ruangan berada dalam urutan ke tiga faktor lingkungan berisiko terhadap kesehatan manusia. Salah satu ruangan yang berpotensi untuk mengalami masalah pencemaran udara adalah Lembaga Pemasyarakatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan antara kualitas fisik, kimia dan mikrobiologi udara dalam ruang lembaga pemasyarakatan dengan keluhan kesehatan warga binaan pemasyarakatan di LAPAS Klas IIB Probolinggo. Penelitian ini menggunakan pendekatan cross-sectional dengan metode observasional. Data penelitian ini diperoleh melalui observasi, wawancara, pengukuran, dan penelusuran dokumen dari instansi terkait. Populasi penelitian adalah warga binaan pemasyarakatan dengan besar sampel sebanyak 80 orang. Pengambilan sampel menggunakan metode cluster random sampling. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan Uji Korelasi Spearman. Berdasarkan hasil pengukuran ruangan, didapatkan luas ventilasi >10%, kepadatan penghuni <5,4 m2, suhu 29,8-30,8oC, kelembapan 74,3-79,2%, rata-rata kadar CO 5 ppm, CO2 907,25 ppm, partikel debu 0,2485 mg/m3, bakteri patogen negatif, angka kuman total 1415,25 per m3 udara. Hasil wawancara menunjukkan keluhan kesehatan terbanyak yang dirasakan WBP adalah saluran pernafasan 63,8% dan kepala pusing 52,5%. Berdasarkan hasil uji statistik diperoleh variabel suhu, partikel debu, dan angka kuman total memiliki nilai Sig.>α dan untuk variabel CO, CO2, dan kelembapan nilai Sig.<α. Kesimpulan penelitian ada hubungan antara kualitas udara dalam ruang tahanan dengan keluhan kesehatan yang dirasakan WBP. Variabel yang berhubungan adalah kelembapan, kadar CO, CO2, dan angka kuman total dalam udara. Variabel lain seperti suhu dan debu tidak ada hubungannya dengan keluhan kesehatan yang dirasakan WBP. Disarankan agar para WBP tetap menjaga kebersihan lingkungan sekitar lapas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK FKM 98/18 Mau h
Uncontrolled Keywords: kualitas fisik, kimia, mikrobiologi udara, keluhan kesehatan WBP
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
NADHIFA ANWAR MAULINDA, 101511123022UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorJ. Mukono, Prof. Dr. H.Prof. Dr. H., dr., M.S.,, dr., M.S., M.PH.UNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id
Date Deposited: 12 Mar 2018 22:24
Last Modified: 12 Mar 2018 22:24
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/70643
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item