QURROTA A’YUN FEBRINA TRIWINDIYANTI, 101511123100 (2018) HUBUNGAN POLA KONSUMSI DAN SARAPAN PAGI DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA POLISI WANITA DI POLRESTABES KOTA SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (abstrak)
abstrak.pdf Download (137kB) | Preview |
|
Text (full text)
full text.pdf Restricted to Registered users only until 14 March 2021. Download (2MB) |
Abstract
Status Anemia dipengaruhi oleh berbagai faktor, diantaranya adalah kebiasaan sarapan dan pola konsumsi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan pola konsumsi, sarapan pagi dengan status anemia pada polisi wanita di Polrestabes Kota Surabaya. Penelitian ini menggunakan desain cross sectional dengan besar sampel sebanyak 57 responden dari total populasi sebanyak 133. Pengumpulan data dilakukan dengan pengukuran anthropometri untuk menilai status gizi berdasarkan parameter Indeks Masa Tubuh (IMT) serta wawancara menggunakan kuesioner terstruktur untuk mengetahui karakteristik responden. Pola konsumsi diamati menggunakan metode recall 2x24 jam serta form FFQ (Food Frequency Questionnaire). Uji statistik yang digunakan adalah Uji correlate Spearman dan Uji eta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa usia responden berkisar 20-25 tahun. Sebagian besar responden memiliki status gizi normal (75%), lama haid dengan durasi 2-7 hari (61%), frekuensi olahraga yang dilakukan selama 3 bulan terakhir yaitu 1x dalam seminggu (50,9%) dengan durasi 30 menit. Sebagian besar responden mengalami defisit energi, protein dan zat gizi mikro. Uji statistik menunjukan ada hubungan antara pola konsumsi zat gizi makro dan zat gizi mikro dengan kejadian anemia. Lama haid berhubungan dengan kejadian anemia (p= 0,045). Tidak ada hubungan antara karakteristik responden dengan kejadian anemia dikarenakan usia tidak lebih dari 40 tahun dan mayoritas responden memiliki status gizi normal. Sebaiknya instansi kepolisian menyediakan program yang mewajibkan setiap polisi wanita untuk sarapan pagi sebelum bertugas, menyediakan program screening kesehatan setiap bulannya serta suplementasi tablet tambah darah saat mestruasi
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK FKM 113/18 Tri h | ||||||
Uncontrolled Keywords: | pola konsumsi, sarapan, status anemia | ||||||
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA601-602 Food and food supply in relation to public health | ||||||
Divisions: | 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 13 Mar 2018 21:48 | ||||||
Last Modified: | 13 Mar 2018 21:48 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/70712 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |