Norwe Febi Lestari, 111411131055 (2018) PENGARUH KOHESI KELUARGA TERHADAP RESILIENSI PADA REMAJA DI SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (abstrak)
abstrak psi 67 18.pdf Download (27kB) | Preview |
|
Text (fulltext)
psi 67 18 les p.pdf Restricted to Registered users only until 29 June 2021. Download (707kB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh peranan kohesi keluarga terhadap kemampuan resiliensi pada remaja yang berdomisili Surabaya. Kohesi keluarga adalah ikatan emosional yang dimiliki antar anggota keluarga terhadap satu sama lain, dengan fokus kohesi keluarga ialah bagaimana sistem tersebut menyeimbangkan keterpisahan mereka (Olson, 1999). Terdapat dua jenis kohesi keluarga yaitu balanced cohesion dan unbalanced cohesion, yang di dalam penelitian ini akan diketahui jenis kohesi apakah yang berpengaruh terhadap tingkat resiliensi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan survey sebagai teknik pengumpulan data. Skala yang digunakan untuk mengukur kohesi keluarga ialah FACES IV yang diadaptasi dari alat ukur yang dikembangkan oleh Olson, Gorall, dan Tiesel (2006). Sedangkan untuk mengukur tingkat resiliensi, skala yang digunakan ialah The Resilience Scale yang diadaptasi dari alat ukur yang dikembangkan oleh Wagnild dan Young (1993). Penelitian ini melibatkan 76 orang remaja Surabaya. Analisis data dilakukan menggunakan teknik regresi linear berganda dengan bantuan software SPSS versi 22.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh secara simultan dari tingkat kohesi keluarga terhadap kemampuan resiliensi pada remaja di Surabaya. Balanced cohesion merupakan tingkat kohesi yang memiliki pengaruh paling besar terhadap kemampuan resiliensi. Dari hasil koefisien determinasi dapat diartikan bahwa pengaruh variabel kohesi secara simultan terhadap variabel resiliensi adalah sebesar 29%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 Psi 67 18 Les p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | kohesi keluarga, resiliensi, remaja | ||||||
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF712-724.85 Developmental Psychology | ||||||
Divisions: | 11. Fakultas Psikologi | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Turwulandari | ||||||
Date Deposited: | 28 Jun 2018 18:06 | ||||||
Last Modified: | 28 Jun 2018 18:06 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/72631 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |