Anita Fatarona, 131614153022
(2018)
MODEL ADAPTASI PSIKOSOSIAL PADA KLIEN TUBERKULOSIS PARU YANG MENJALANI PENGOBATAN DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN UNCERTAINTY IN ILLNESS DI PUSKESMAS \WILAYAH KERJA JEMBER.
Thesis thesis, Univeritas Airlangga.
Abstract
Pendahuluan: Tuberkulosis paru merupakan penyakit paru kronis yang
berdampak secara fisik dan psikososial bagi penderitanya. Program pemerintah
saat ini, masih berfokus pada pengobatan dan pencegahan penularan penyakit.
Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan model adaptasi psikososial pada
klien tuberkulosis paru yang menjalani pengobatan dengan menggunakan
pendekatan teori uncertainty in illness di Puskesmas wilayah kerja Jember.
Metode: Penelitian ini menggunakan metode eksplanatif survei dengan
pendekatan cross sectional. Sampel menggunakan 100 responden berdasarkan
kriteria inklusi. Teknik pengambilan sampel adalah simple random sampling.
Variabel dalam penelitian ini adalah variabel bebas, yang terdiri dari: umur, jenis
kelamin, status perkawinan, lama pengobatan, tingkat pengetahuan, harapan,
suku, stigma, pekerjaan, komunikasi dukungan keluarga, pendidikan, uncertainty,
koping dan adaptasi psikososial. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner
terstruktur dan dianalisis dengan menggunakan Partial Least Square (PLS). Hasil
dan Analisis: Hasilnya dari penelitian menunjukkan bahwa: (1) faktor kognitif
memberi efek yang signifikan terhadap uncertainty, (2) faktor psikologis tidak
memberikan pengaruh yang signifikan terhadap uncertainty, (4) faktor sosial
memberikan pengaruh yang signifikan terhadap uncertainty (5) faktor uncertainty
memberikan pengaruh yang signifikan terhadap koping. (6) faktor koping
memberikan pengaruh pada adaptasi psikososial. Diskusi dan Kesimpulan:
Model adaptasi psikososial dan teori uncertainty in illness dapat
mempertimbangkan faktor biofisik, kognitif, psikologis, sosial, dan penyedia
struktur secara komprehensif untuk perawat dalam menjelaskan dan memprediksi
peningkatkan adaptasi psikososial klien TB.
Actions (login required)
|
View Item |