AYU SEPTIN GALUH SARASWATI, 031411131140 (2018) PENEGAKAN HUKUM TERHADAP KEBERADAAN BECAK MOTOR SEBAGAI ANGKUTAN UMUM. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (604kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
FH 146-18 Sar p.pdf Restricted to Registered users only until 27 September 2021. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian dilatarbelakangi banyaknya becak motor yang beroperasi di jalan raya contohnya di Kota Mojokerto dan Kabupaten Dairi. Banyak wilayah umumnya melarang bentor sebagai alat angkutan umum. Namun, wilayah seperti Kabupaten Dairi mengizinkan penggunaan bentor sebagai alat angkutan umum berdasarkan Peraturan Daerah. Judul penelitian ini yaitu Penegakan Hukum Terhadap Keberadaan Becak Motor Sebagai Angkutan Umum. Rumusan masalah yaitu apakah keberadaan becak motor sebagai salah satu sarana transportasi di Indonesia telah sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku; dan bagaimana penegakan hukum terhadap pengendara becak motor dengan modifikasi yang tidak sesuai ketentuan perundang-undangan digunakan sebagai angkutan umum? Pendekatan-pendekatan yang digunakan yaitu pendekatan undang-undang, pendekatan konseptual dan pendekatan komparatif. Berdasarkan hasil penelitian, modifikasi becak motor dianggap bermasalah karena tidak memenuhi persyaratan modifikasi kendaraan bermotor yang ditentukan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Becak motor dapat membahayakan pengendara, penumpang dan pengguna jalan lainnya. Penggunaan sepeda motor sebagai alat angkutan umum saja telah menyalahi aturan karena digolongkan sebagai kendaraan pribadi berdasarkan Pasal 47 ayat (3) huruf a Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Modifikasi becak motor yang dirakit atau dimodifikasi tanpa memenuhi kewajiban uji tipe harus dilarang beroperasi di jalan raya
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 FH.146/18 Sar p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Becak Motor, Modifikasi Kendaraan Bermotor, Penegakan Hukum | ||||||
Subjects: | K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K3840-4375 Regulation of industry, trade, and commerce. Occupational law > K4011-4343 Transportation and communication | ||||||
Divisions: | 03. Fakultas Hukum | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | sugiati | ||||||
Date Deposited: | 27 Sep 2018 09:56 | ||||||
Last Modified: | 27 Sep 2018 09:56 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/74123 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |