DIAN AYU PUSPITARINI, 041311233087 (2018) PENGARUH BRAND CONSCIOUSNESS DAN MATERIALISM TERHADAP PERCEIVED QUALITY, PERCEIVED EMOTIONAL VALUE, DAN PURCHASE INTENTION PADA PRODUK PAKAIAN DALAM WANITA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (26kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
B 146-18 Pus p.pdf Restricted to Registered users only until 1 October 2021. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Konsumsi barang mewah, produk bermerek asing (foreign brand), atau merek terkenal kini cukup digandrungi oleh konsumen di negara berkembang, meskipun harganya lebih mahal. Asosiasi Pemasok Garmen dan Aksesori Indonesia (APGAI) memperkirakan dari sekitar Rp 30 triliun omzet bisnis garmen di Indonesia tahun 2010, sekitar tiga persen di antaranya berasal dari penjualan pakaian dalam, baik untuk pria maupun wanita. Khusus segmen pakaian dalam wanita premium, pertumbuhan bisnisnya mencapai sekitar 20% per tahun. Kebutuhan dan sifat individu dianggap mempengaruhi dalam konsumsi barangbarangberharga tinggi, hal inidikaitkan dengan manfaat atau nilai-nilai yang dirasakan konsumen.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh brand consciousness dan materialism terhadap perceived quality, perceived emotional value, dan purchase intention pada produk pakaian dalam wanita. Data diperoleh melalui penyebaran kuesioner secara daring, dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Sebanyak 171 responden digunakan dalam penelitian ini, karena dianggap memenuhi kriteria dan memiliki jawaban yang relevan. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji Partial Least Square (PLS) dengan bantuan program SmartPLS versi 3. Hasil dalam penelitian ini menemukan bahwa brand consciousness dan materialism berpengaruh secara positif terhadap perceived quality dan perceived emotional value, perceived quality berpengaruh secara positif terhadap perceived emotional value, lalu keduanya yaitu perceived quality dan perceived emotional value berpengaruh secara positif terhadap purchase intention
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 B.146/18 Pus p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Pakaian dalam wanita, brand consciousness, materialism, perceived quality, perceived emotional value, purchase intention | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5410-5417.5 Marketing. Distribution of products | ||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | sugiati | ||||||
Date Deposited: | 01 Oct 2018 09:28 | ||||||
Last Modified: | 01 Oct 2018 09:28 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/74178 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |