DETERMINAN CAPITAL ADEQUACY RATIO PADA PERUSAHAAN PERBANKAN GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2005-2008

DESIE ANGGITA YUDANTO, 040510679 (2010) DETERMINAN CAPITAL ADEQUACY RATIO PADA PERUSAHAAN PERBANKAN GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2005-2008. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-yudantodes-15602-kkbkkb-k.pdf

Download (94kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-yudantodes-15970-kkbkkb-d.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Kondisi perekonomian Indonesia yang tidak menentu akibat krisis ekonomi membawa pengaruh yang cukup besar terhadap perusahaan perbankan yang go-public di bursa efek Indonesia. Pengaruh krisis berimbas pada sektor keuangan perusahaan perbankan dengan salah satu efek mendasar yang berasal dari kredit yang tidak terbayarkan serta kinerja managemen bank yang buruk mempengaruhi modal bank dan resiko yang menyertai bagi aktivitas perbankan.Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mengetahui bagaimana pengaruh Non Performing Loan (NPL), resiko (ZRISK), Net Interest Margin (NIM), A Liquid Assets to Total Deposit Ratio (LACSF), Total Equity to Total Liabilities (EQTL) dan Besar Bank (SIZE) terhadap Capital Adequacy Ratio (CAR) pada perusahaan perbankan go-public di bursa efek Indonesia periode 2005-2008. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan publikasi yang telah di audit pada sistem pengawasan Bank Indonesia. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang go-public dan listed di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2005-2008 yang berjumlah 29 perusahaan perbankan. Metode analisis yang digunakan adalah dengan menggunakan metode regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa rasio kecukupan modal bank (Capital Adequacy Ratio-CAR) dipengaruhi secara negatif signifikan oleh Non Performing Loan (NPL) dan Ukuran Besar Bank (SIZE) pengaruh secara positif signifikan oleh A Liquid Assets to Total Deposit Ratio (LACSF) dan Total Equity to Total Liabilities (EQTL). Capital Adequacy Ratio (CAR) rata-rata perusahaan perbankan go-public di Indonesia saat ini tergolong baik dalam mengurangi resiko ekonomi dan kebangkrutan, hal tersebut karena bank-bank masih bisa mengelola kendala dalam sektor perkreditan dan kepercayaan masyarakat. Perusahaan perbankan menjadikan sangat beresiko dengan pengelolaan kredit yang buruk dan hilangnya kepercayaan masyarakat bank sebagai lembaga keuangan yang dapat dipercaya. Perbankan dilihat dari variable positif lainnya perusahaan perbankan go-public yang ada masih layak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK B 460 10 Yud d
Uncontrolled Keywords: RATIO ANALYSIS; BANKS AND BANKING
Subjects: H Social Sciences > HG Finance > HG4501-6051 Investment, capital formation, speculation > HG4551-4598 Stock exchanges
K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K1000-1395 Commercial law > K1024-1132 Commercial contracts > K1066-1089 Banking
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
DESIE ANGGITA YUDANTO, 040510679UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorWindijarto, Dr., SE., MBA.UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Sheli Erlangga Putri
Date Deposited: 15 Jul 2011 12:00
Last Modified: 05 Oct 2016 08:47
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/7484
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item