PENGARUH HEALTH COACHING BERBASIS HEALTH PROMOTION MODEL TERHADAP SELF- EFFICACY, KOMITMEN DAN TINDAKAN PADA WANITA USIA SUBUR (WUS) DALAM MELAKSANAKAN PENCEGAHAN KANKER SERVIKS DAN INSPEKSI VISUAL ASETAT(IVA)

Khairun Nisa’, 131614153051 (2018) PENGARUH HEALTH COACHING BERBASIS HEALTH PROMOTION MODEL TERHADAP SELF- EFFICACY, KOMITMEN DAN TINDAKAN PADA WANITA USIA SUBUR (WUS) DALAM MELAKSANAKAN PENCEGAHAN KANKER SERVIKS DAN INSPEKSI VISUAL ASETAT(IVA). Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (Abstrak)
TKP. 84-18 Nis p Abstrak.pdf

Download (51kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Fulltext)
TKP. 84-18 Nis p.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Pendahuluan: Kanker serviks merupakan penyebab kematian kedua pada wanita setelah kanker payudara, Angka mortalitas dan morbiditas terus meningkat. Fenomena ini terjadi karena pemeriksaan Inspeksi Visual Acetic Acidate (IVA) jarang ditemukan pada wanita usia subur sebagai diteksi dini kanker serviks. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh health coaching bagi wanita usia subur dari self-efficacy, komitmen, dan tindakan dalam pencegahan kanker serviks. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu dengan desain pre and post control group. Sebanyak 70 responden di wilayah kerja Puskesmas panaguan pamekasan dibagi menjadi 35 untuk kelompok perlakuan dan 35 untuk kelompok kontrol. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah cluster sampling berdasarkan area. Variabel dependen adalah self-efficacy, komitmen, dan tindakan dan helath coaching adalah variabel independen. Data diambil dengan kuesioner dan dianalisis dengan Wilcoxon signed rank test dengan taraf signifikansi 0,05. Hasil: Hasil uji statistik menunjukkan bahwa Health coaching berpengaruh terhadap peningkatan self efficacy (p=0,000) peningkatan komitmen (p=0,000) dan perbaikan tindakan (p=0,000) Diskusi: Wanita usia subur akan memiliki pengetahuan yang banyak tentang penyakit kanker serviks, dan pemeriksaan IVA setelah diberikan health coaching. Hal ini akan membuat responden menyadari tentang hal yang dapat menjadi pencetus penyakit kanker serviks, sehingga responden mempunyai keyakinan yang baik yang dapat meningkatkan komitmennya untuk mengambil tindakan dalam pencegahan kanker serviks dan IVA.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKC KK TKP. 84-18 Nis p
Uncontrolled Keywords: Health coaching, self efficay, komitmen, tindakan
Subjects: R Medicine > RT Nursing > RT1-120 Nursing
Divisions: 13. Fakultas Keperawatan > Magister Keperawatan
Creators:
CreatorsNIM
Khairun Nisa’, 131614153051UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorBudi Santoso, Prof. Dr., dr., Sp.OG. (K),UNSPECIFIED
Thesis advisorEsty Yunitasari, Dr., S.kp., M.kes.UNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 21 Dec 2018 14:49
Last Modified: 21 Dec 2018 14:49
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/77183
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item