PENGEMBANGAN MODEL PERILAKU PENCEGAHAN ANEMIA DENGAN DETERMINASI DIRI DALAM PERAWATAN PADA IBU HAMIL

MIRA TRIHARINI, 101517087301 (2018) PENGEMBANGAN MODEL PERILAKU PENCEGAHAN ANEMIA DENGAN DETERMINASI DIRI DALAM PERAWATAN PADA IBU HAMIL. Disertasi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (Abstrak)
Dis. IK. 31-18 Tri p Abstrak.pdf

Download (34kB)
[img] Text (Fulltext)
Dis. IK. 31-18 Tri p.pdf
Restricted to Registered users only until 31 December 2021.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Latar belakang: Kepuasan kebutuhan psikologis akan meningkatkan komitmen dalam melakukan perilaku kesehatan. Objektif: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model perilaku pencegahan anemia dengan determinasi diri dalam perawatan ibu hamil. Metode: Desain penelitian tahap satu yaitu analitik observasional dengan rancangan cross-sectional. Sampel sebanyak 130 wanita hamil yang memeriksakan kehamilan di puskesmas pada 5 wilayah Surabaya. Desain penelitian tahap dua yaitu quasy experiment. Sampel sebanyak 30 ibu hamil yang memeriksakan kehamilan di puskesmas Tanah Kali Kedinding Surabaya. Variabel independen dari penelitian ini adalah model perilaku pencegahan anemia dengan determinasi diri. Varibel dependen dalam penelitian ini adalah perilaku pencegahan anemia dan kadar hemoglobin. Hasil dan Kebaruan: Terdapat pengaruh model perilaku pencegahan anemia kehamilan dengan determinasi diri terhadap perilaku pencegahan anemia dan kadar hemoglobin (p= 0,013; p= 0,040). Temuan baru dalam penelitian ini adalah model perilaku pencegahan anemia dengan determinasi diri. Peningkatan tujuan masa hamil dapat meningkatkan kepuasan kebutuhan psikologis yaitu otonomi, kompetensi dan keterikatan. Peningkatan kepuasan kebutuhan psikologis akan meningkatkan perilaku pencegahan anemia dan kadar hemoglobin. Kesimpulan: model perilaku pencegahan anemia kehamilan dengan determinasi diri dapat meningkatkan perilaku pencegahan anemia dan kadar hemoglobin. Peningkatan perilaku pencegahan anemia melalui kecukupan energi, karbohidrat, protein, vitamin C dan zat besi; kepatuhan minum tablet zat besi dan pencegahan cacingan yang dilakukan secara bersama dapat meningkatkan kadar hemoglobin ibu hamil.

Item Type: Thesis (Disertasi)
Additional Information: KKC KK Dis. IK. 31-18 Tri p
Uncontrolled Keywords: anemia kehamilan, perilaku, determinasi diri.
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics > RG1-991 Gynecology and obstetrics > RG500-991 Obstetrics > RG551-591 Pregnancy
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat > Doktor Ilmu Kesehatan
Creators:
CreatorsNIM
MIRA TRIHARINI, 101517087301UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorNursalam, Prof. Dr. H, M.Nurs (Hons)UNSPECIFIED
Thesis advisorAgus Sulistiono, Dr., dr., Sp.OG (K)UNSPECIFIED
Thesis advisorMerryana Adriani, Prof. Dr., S.KM., M.KesUNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 31 Dec 2018 05:39
Last Modified: 31 Dec 2018 05:39
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/77393
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item