NANDA SHELIA, 041411433042 (2018) PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, SOLVABILITAS DAN EARNING VARIABILITY TERHADAP KEBIJAKAN DIVIDEN PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI DAFTAR EFEK SYARIAH (DES) PERIODE 2012-2017. Skripsi thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis.
Text (ABSTRAK)
FEB EI 89-18 SHE P - abstrak.pdf Download (61kB) |
|
Text (FULLTEXT)
FEB EI 89-18 SHE P FULL.pdf Restricted to Registered users only until 4 January 2022. Download (945kB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh ukuran perusahaan, profitabilitas, solvabilitas dan earning variability terhadap kebijakan dividen perusahaan manufaktur di Daftar Efek Syariah (DES) periode 2012-2017. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis regresi data panel. Alat statistik yang digunakan adalah software Stata (Statistik dan Data) 14. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur di Daftar Efek Syariah (DES). Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 19 perusahaan manufaktur di Daftar Efek Syariah (DES) yang memenuhi kriteria purposive sampling. Periode pengamatan penelitian dimulai dari tahun 2012 hingga 2017. Hasil Penelitian berdasarkan model estimasi terbaik yaitu Random Effek Model (REM) menunjukan bahwa variabel ukuran perusahaan, profitabilitas, solvabilitas dan earning variability berpengaruh secara simultan dan signifikan terhadap kebijakan dividen perusahaan manufaktur di Daftar Efek Syariah (DES). Secara parsial variabel ukuran perusahaan dan earning variability berpengaruh positif dan signifikan, variabel solvabilitas berpengaruh negatif dan signifikan, dan variabel profitabilitas berpengaruh tidak signifikan terhadap kebijakan dividen perusahaan manufaktur di Daftar Efek Syariah (DES) periode 2012-2017.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK2 FEB EI 89/18 She p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | KEBIJAKAN DIVIDEN, UKURAN PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, SOLVABILITAS, EARNING VARIABILITY | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions > HC10-1085 Economic history and conditions | ||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Syariah | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Ani Sistarina | ||||||
Date Deposited: | 04 Jan 2019 02:12 | ||||||
Last Modified: | 08 Jan 2019 04:36 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/77558 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |