ANALISIS USAHA BUDIDAYA SISTEM POLIKULTUR IKAN BANDENG (Chanos chanos) DAN UDANG VANAME (Litopenaeus vannamei) DI KECAMATAN SEDATI KABUPATEN SIDOARJO

MUHAMMAD KHARISMA MAHARDHIKA, 141311133175 (2018) ANALISIS USAHA BUDIDAYA SISTEM POLIKULTUR IKAN BANDENG (Chanos chanos) DAN UDANG VANAME (Litopenaeus vannamei) DI KECAMATAN SEDATI KABUPATEN SIDOARJO. Skripsi thesis, Fakultas Perikanan dan Kelautan.

[img] Text (ABSTRAK)
PK BP 89-18 KHA A - ABSTRAK.pdf

Download (19kB)
[img] Text (FULLTEXT)
PK BP 89-18 KHA A.pdf
Restricted to Registered users only until 10 January 2022.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Sampai saat ini sistem budidaya masih terus dikembangkan, baik secara monokultur maupun polikultur. Pemanfaatan kawasan budidaya tambak di Kecamatan Sedati yang optimal untuk pengembangan budidaya polikultur akan membantu dalam peningkatan produktivitas hasil tambak dan kesejahteraan petambak. Kecamatan Sedati merupakan salah satu wilayah pesisir di Sidoarjo yang memiliki potensi yang baik dalam usaha budidaya. Permasalahan yang dihadapi dalam usaha budidaya ikan bandeng dan udang vaname secara tradisional adalah hasil produksi yang belum maksimal. Analisis usaha merupakan suatu cara untuk mengetahui kelayakan usaha, baik dari segi ekonomis, teknik, maupun finansial, sehingga perlu diketahui analisis usaha budidaya agar dapat dilakukan efisiensi dan efektivitas terhadap proses budidaya guna menghasilkan produksi yang optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah produksi dan menganalisis usaha budidaya polikultur ikan bandeng dan udang vaname yang diperoleh di Kecamataan Sedati Kabupaten Sidoarjo. Penelitian ini bersifat deskriptif yaitu menggambarkan usaha budidaya sistem polikultur ikan bandeng dan udang vaname di Kecamatan Sedati Kabupaten Sidoarjo. Metode yang digunakan dalam penelitianini adalah estimasi nilai produksi usaha, analisis usaha, dan analisis kelayakan usaha. Surplus produsen yang diperoleh petambak polikultur ikan bandeng dan udang vaname per hektar tambak sebesar Rp 29.340.984/tahun dan total nilai ekonomi kawasan budidaya polikultur ikan bandeng dan udang vaname di Kecamatan Sedati mencapai Rp 3.432.895.223/tahun. Berdasarkan analisis usaha dan analasis kelayakan usaha per hektar budidaya polikultur ikan bandeng dan udang vaname di Kecamatan Sedati layak untuk dilaksanakan karena memiliki pendapatan usaha sebesar Rp 29.340.985, nilai R/C sebesar 2,99, nilai PP sebesar 1,77, dan nilai BEP sebesar Rp 10.880.499,58, sedangkan hasil perhitungan kelayakan usaha diperoleh nilai NPV sebesar Rp 66.525.203,15, nilai B/C sebesar 1,99, dan nilai IRR sebesar 63,34%. Implementasi pengembangan usaha yang tepat untuk diterapkan adalah pemanfaatan areal tambak untuk usaha budidaya polikultur ikan bandeng dan udang vaname karena dapat meningkatkan produksi usaha dan tingkat pendapatan petambak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK PK BP 89/18 Kha a
Uncontrolled Keywords: VANAME SHRIMP (LITOPENAEUS VANNAMEI)
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH328-329 Fishery management. Fishery policy
Divisions: 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan > Budidaya Perairan
Creators:
CreatorsNIM
MUHAMMAD KHARISMA MAHARDHIKA, 141311133175UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAgustono, Ir., M.Kes.UNSPECIFIED
Thesis advisorAdriana Monica SahiduUNSPECIFIED
Depositing User: Ani Sistarina
Date Deposited: 10 Jan 2019 08:32
Last Modified: 10 Jan 2019 08:32
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/78325
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item