MOH FUAD AZHARI, 081311333089 (2018) SINTESIS DAN KARAKTERISASI SCAFFOLD PLA HASIL 3D PRINTING MENGGUNAKAN PENGISI PCL/HA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
Text (Abstrak)
Abstrak.pdf Download (91kB) |
|
Text (Fulltext)
MPF 71 18 Azh s.pdf Restricted to Registered users only until 11 January 2022. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian tentang sintesis dan karakterisasi scaffold PLA hasil 3D printing berpengisi PCL/HA telah dilakukan. Polylactic acid atau PLA 3D printing digunakan untuk pembuatan sampel scaffold. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh variasi PCL/HA terhadap sifat makroskopis dan mikroskopisnya sebagai kandidat scaffold tulang. Proses teknik 3D printing dalam pembuatan scaffold dilakukan untuk membuat sampel yang memiliki ukuran pori. Pori merupakan unsur penting dalam pembuatan scaffold. Hasil sampel PLA berbentuk kubus dengan desain ukuran pori dibuat dengan ukuran 1000μm dengan jarak antar pori 0,5 mm vertikal satu arah. Sampel PLA hasil 3D printing tersebut kemudian diberi pengisi PCL/HA. Variasi komposisi PCL/HA yang digunakan adalah 75:25 (%wt), 80:20 (%wt), 85:15(%wt), 90:10(%wt), 95:5(%wt). Hasil uji SEM diameter pori setelah pengisian diketahui pada rentang 862,0-937,5 μm. Hasil uji gugus fungsi menunjukkan bahwa pada bilangan gelombang terdapat PLA dengan bilangan gelombang 1726,29μm, PCL dengan bilangan gelombang 2918,60μm dan HA dengan bilangan gelombang 960,55μm. Hasil uji biodegradasi didapatkan pada rentang 1,399-2,497% pada minggu pertama dan 2,572-4,115% pada minggu kedua. Hasil uji porositas didapatkan pada rentang 1,688-5,875%. Uji compressive strength didapatkan pada rentang 73,19-91,41 MPa. Berdasarkan hasil karakterisasi ini scaffold PLA hasil 3D printing menggunakan pengisi PCL/HA yang memenuhi sebagai kandidat scaffold tulang adalah sampel dengan variasi 85:15(%wt).
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK MPF. 71/18 Azh s | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Polycaprolactone, polylactic acid, hidroksiapatit, 3D printing, scaffold | |||||||||
Subjects: | Q Science > QC Physics > QC793-793.5 Elementary particle physics | |||||||||
Divisions: | 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Fisika | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Dewi Puspita | |||||||||
Date Deposited: | 11 Jan 2019 09:35 | |||||||||
Last Modified: | 11 Jan 2019 09:35 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/78479 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |