STUDI EMISI KARBONDIOKSIDA DARI KEGIATAN REDUKSI SAMPAH DENGAN METODE UNITED STATES-ENVIRONMENTAL PROTECTION AGENCY (US-EPA) DI TEMPAT PENGOLAHAN SAMPAH DENGAN PRINSIP 3R SUPER DEPO SUTOREJO SURABAYA

SHAFITRI FAUZIYAH RIFANA, 081411131019 (2018) STUDI EMISI KARBONDIOKSIDA DARI KEGIATAN REDUKSI SAMPAH DENGAN METODE UNITED STATES-ENVIRONMENTAL PROTECTION AGENCY (US-EPA) DI TEMPAT PENGOLAHAN SAMPAH DENGAN PRINSIP 3R SUPER DEPO SUTOREJO SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (abstrak)
abstrak ST.TL 2318 Rif s.pdf

Download (23kB)
[img] Text (fulltext)
fulltext ST.TL 2318Rif s.pdf
Restricted to Registered users only until 17 January 2022.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui timbulan sampah, komposisi sampah, serta jumlah emisi karbondioksida (CO2) dengan pemilahan sampah dan tanpa pemilahan sampah di TPS 3R Super Depo Sutorejo. Penelitian ini dilakukan dengan menghitung timbulan sampah dan komposisi sampah selama 8 hari berturut-turut sesuai dengan SNI 19-3964-1994. Perhitungan emisi yang dihasilkan menggunakan acuan United States-Environmental Protection Agency (US-EPA) dengan satuan emisi gas karbondioksida MTCO2E/tahun. Hasil penelitian menunjukkan timbulan sampah di TPS 3R Super Depo Sutorejo adalah sebesar 0,7 kg/orang/hari dengan persentase komposisi sampah organik 63%, sampah plastik 15,22%, sampah residu sebesar 12,09%, kertas 5,38%, kaleng (aluminium) 2,22%, kaca 1,31%, dan karet 0,78%. Emisi gas rumah kaca CO2 di TPS 3R Super Depo Sutorejo dengan pemilahan sampah adalah sebesar 8.512,5 MTCO2E/tahun. Emisi gas rumah kaca CO2 di TPS 3R Super Depo Sutorejo tanpa pemilahan sampah adalah sebesar 9.087,05 MTCO2E/tahun. Kegiatan pemilahan sampah di TPS 3R Super Depo Sutorejo dapat menyimpan emisi CO2 sebesar 574,512 MTCO2E/tahun atau 6,3% dari total emisi karbondioksida tanpa pemilahan sampah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK ST.TL 23/18 Rif s
Uncontrolled Keywords: emisi karbondioksida, komposisi sampah, reduksi sampah, timbulan sampah, US-EPA
Subjects: T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD172-193.5 Environmental pollution
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD896-899 Industrial and factory wastes
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Ilmu dan Teknologi Lingkungan
Creators:
CreatorsNIM
SHAFITRI FAUZIYAH RIFANA, 081411131019UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorTRISNADI FAUZIAH RIFANA C.P., Drs., M.Si.UNSPECIFIED
Thesis advisorSUCIPTO HARIYANTO, Dr. DEA.UNSPECIFIED
Depositing User: Ny Wahyuni -
Date Deposited: 14 Jan 2019 02:44
Last Modified: 17 Jan 2019 01:31
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/78586
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item