PENAMBAHAN SERAT Bambusa arundinacea (Retz.) Willd. PADA RESIN AKRILIK HEAT-CURED TERHADAP KEKUATAN IMPAK

CHANITA ELONIANTY, 021511133026 (2018) PENAMBAHAN SERAT Bambusa arundinacea (Retz.) Willd. PADA RESIN AKRILIK HEAT-CURED TERHADAP KEKUATAN IMPAK. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (Abstrak)
ABSTRAK - KG.90 18 Elo p.pdf

Download (206kB)
[img] Text (Fulltext)
FULLTEXT - KG.90 18 Elo p.pdf
Restricted to Registered users only until 29 January 2022.

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Resin akrilik telah digunakan sebagai basis gigi tiruan sejak pertengahan tahun 1940. Prevalensi fraktur gigi tiruan resin akrilik yang relatif tinggi akibat terjatuh saat dibersihkan oleh pasien. Upaya untuk meningkatkan kekuatan gigi tiruan resin akrilik adalah dengan penambahan serat Bambusa arundinacea (Retz.) Willd. karena memiliki sifat tensile yang dapat diterima, biaya relatif rendah, toughness tinggi, dan sifat termal yang baik. Berdasarkan penelitian sebelumnya telah membuktikan bahwa penambahan serat bambu pada resin akrilik self-cured mampu meningkatkan kekuatan tarik. Sampai saat ini belum terdapat penelitian tentang penambahan serat Bambusa arundinacea (Retz.) Willd. pada resin akrilik heat-cured terhadap kekuatan impak. Tujuan : Mengukur kekuatan impak resin akrilik heat-cured setelah penambahan serat Bambusa arundinacea (Retz.) Willd. dengan ukuran panjang dan berat yang berbeda. Metode : Resin akrilik heat-cured ditambah serat Bambusa arundinacea (Retz.) Willd. dengan ukuran panjang 2 mm, 6 mm, 12 mm dan berat 3wt%, 6wt%, 9wt%. Uji kekuatan impak resin akrilik heat-cured dengan metode Charpy menggunakan mini impact tester tipe KRY. Hasil uji dihitung menggunakan rumus kekuatan impak. Data penelitian dianalisis menggunakan uji one-way anova dan uji Tukey HSD. Hasil : Hasil analisis data menujukkan terdapat perbedaan signifikan kekuatan impak resin akrilik heat-cured setelah penambahan serat Bambusa arundinacea (Retz.) Willd. Simpulan : Penambahan serat Bambusa arudinacea (Retz.) Willd. meningkatkan kekuatan impak resin akrilik heat-cured seiring dengan meningkatnya ukuran panjang dan berat serat Bambusa arudinacea (Retz.) Willd.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKA KK KG.90/18 Elo p
Uncontrolled Keywords: Serat Bambusa arundinacea (Retz.) Willd, resin akrilik heat-cured, kekuatan impak.
Subjects: R Medicine
R Medicine > RK Dentistry > RK1-715 Dentistry
Divisions: 02. Fakultas Kedokteran Gigi
Creators:
CreatorsNIM
CHANITA ELONIANTY, 021511133026UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorTitien Hary Agustantina, drg., M.KesUNSPECIFIED
Depositing User: Agung BK
Date Deposited: 29 Jan 2019 01:52
Last Modified: 29 Jan 2019 03:08
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/79624
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item