FARHAN DANA SETIAWAN, 151511713026 (2018) RISK ASSESMENT AREA BETON PRA CETAK PT VARIA USAHA BETON. Tugas Akhir D3 thesis, Universitas Airlangga.
Text (Abstrak)
FV.HKK. 08-19 Set r Abstrak.pdf Download (110kB) |
|
Text (Fulltext)
FV.HKK. 08-19 Set r.pdf Restricted to Registered users only until 11 March 2022. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Pekerjaan di area BPC PT Varia Usaha Beton memiliki berbagai macam risiko di dalamnya . Karena itu, manajemen risiko dibutuhkan untuk mengurangi risiko yang ada. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk melakukan identifikasi potensi bahaya, melakukan penilaian risiko dan memberi saran atau rekomendasi pengendalian risiko pada pekerjaan di area BPC PT Varia Usaha Beton. Penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional deskriptif. Penelitian ini berfokus pada pekerjaaan di area BPC PT Varia Usaha Beton yang terdiri dari 2 alur proses produksi yaitu pembuatan minipel dan tiang pancang sedangkan yang kedua adalah pembuatan yudit, cover, dan box calvert. Data yang digunakan adalah data primer diperoleh dari observasi dan hasil wawancara serta data sekunder dari dokumen pendukung. Hasil identifikasi bahaya ditemukan 44 potensi bahaya dengan hasil penilaian risiko menunjukan bahwa terdapat 2 risiko rendah (bahan mudah terbakar), 34 risiko sedang (tersandung, tergores, tertusuk, tergores mata bor, tersengat lstrik, terpotong mesin bar cutting) dan 8 risiko tinggi (paparan debu semen tertabrak alat berat, dan tertimpa material). Upaya pengendalian yang dilakukan perusahaan adalah pengendalian teknis dan alat pelindung diri (APD) namun masih belum memadai. Kesimpulan dari penelitian ini adalah perusahaan sudah melakukan pengendalian seara teknis dan APD namun masih terdapat potensi bahaya yang harus dikendalikan maka perusahaan disarankan untuk memberi mesin penyemprot air di area BPC, memasang safety sign, memasang tanda batas kecepatan, memasang safety line saat proses angkat angkut, melakukan safety training dan melengkapi operator crane dan forklift dengan lisensi K3.
Item Type: | Thesis (Tugas Akhir D3) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK FV.HKK. 08-19 Set r | ||||||
Uncontrolled Keywords: | risk assessment, pekerjaan di area BPC. | ||||||
Subjects: | T Technology > T Technology (General) > T55-T55.3 Industrial safety. Industrial accident prevention | ||||||
Divisions: | 15. Fakultas Vokasi > Departemen Kesehatan > D3 Hiperkes dan Keselamatan Kerja | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Tatik Poedjijarti | ||||||
Date Deposited: | 11 Mar 2019 08:13 | ||||||
Last Modified: | 11 Mar 2019 08:13 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/80869 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |