HUDAYA NIKMATULLAH, NIM011318126302 (2019) PENGARUH PEMBERIAN XENOGENIC DEMINERALIZED BONE MATRIX (DBM) BOVINE TERHADAP DIFERENSIASI OSTEOGENIK ADIPOSE-DERIVED MESENCHYMAL STEM CELLS (ASCs) PENELITIAN EKSPERIMENTAL IN VITRO. Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK TKKLI 14 19 Nik p.pdf Download (97kB) |
|
Text (FULLTEXT)
FULLTEXT TKKLI 14 19 Nik p.pdf Restricted to Registered users only until 21 March 2022. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Defek tulang masih menjadi masalah besar di bidang orthopaedi karena hilangnya jaringan tulang dalam jumlah besar sering berakhir dengan non union. Konsep rekayasa jaringan memberikan alternatif penanganan gap filling pada defek tulang dengan mengkombinasikan antara stem cell mesenkimal dan scaffold Demineralized Bone Matrix (DBM) sehingga tercapai prinsip osteokonduktif, osteoinduktif dan osteogenesis Metode Penelitian: Penelitian ini adalah studi eksperimental in vitro menggunakan kultur adipose-derived mesenchymal stem cells (ASCs) yang diisolasi dari seekor kelinci jantan ras New Zealand white rabbit yang ditambahkan bovine Demineralized Bone Matrix (DBM). Sebagai pembandingnya dibuat kelompok ASCs yang dikultur dalam medium osteogenik. Diferensiasi osteogenik stem cell dilakukan dengan penghitungan jumlah osteoblast, ekspresi alkali phosphatase, dan osteocalcin setelah 4 minggu pengkulturan Temuan Penelitian: Rerata jumlah osteoblast dan skor imunorekatif osteocalcin kelompok ASCs yang dikultur dalam medium osteogenik lebih tinggi dibandingkan kelompok ASCs yang ditambahkan xenogenic DBM bovine (p<0.05), sedangkan skor imunoreaktif alkali phospatase tidak menunjukkan perbedaan bermakna antara keduanya (p>0.05) Diskusi: Penggunaan stem cell yang dikombinasi dengan DBM menunjukkan hasil yang bervariasi. Potensi diferensiasi osteogenik dari stem cell mesenkimal berperan penting dalam keberhasilan regenerasi jaringan tulang. Perbedaan tingkat kemaknaan parameter diferensiasi osteogenik ASCs yang diamati terjadi akibat perbedaan tahapan maturitas osteoblast terkait dengan osteogenic marker yang dihasilkan Kesimpulan: Diferensiasi osteogenik ASCs yang dikombinasikan dengan xenogenic DBM bovine secara umum tidak menunjukkan hasil yang lebih baik daripada kultur ASCs yang ditambahkan medium osteogenik.
Item Type: | Thesis (Thesis) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKA KK TKKLI 14/19 Nik p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Demineralized Bone Matrix, Adipose Mesenchymal Stem Cell, Osteoblast, Alkali Phospatase, Osteocalcin | ||||||
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) > R5-920 Medicine (General) R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology > Including massage, exercise, occupational therapy, hydrotherapy, phototherapy, radiotherapy, thermotherapy, electrotherapy |
||||||
Divisions: | 01. Fakultas Kedokteran | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Dwi Prihastuti | ||||||
Date Deposited: | 21 Mar 2019 05:05 | ||||||
Last Modified: | 22 Mar 2019 03:40 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/81240 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |