HUBUNGAN ANTARA NORMA PERSONAL DENGAN INTENSI MENGURANGI PENGGUNAAN PLASTIK PADA SISWA SEKOLAH ADIWIYATA TINGKAT KOTA SURABAYA

LANTIP MUHAMMAD DEWABRATA, 111311133114 (2017) HUBUNGAN ANTARA NORMA PERSONAL DENGAN INTENSI MENGURANGI PENGGUNAAN PLASTIK PADA SISWA SEKOLAH ADIWIYATA TINGKAT KOTA SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (Abstrak)
Psi. 66-19 Dew h Abstrak.pdf

Download (28kB)
[img] Text (Fulltext)
Psi. 66-19 Dew h.pdf
Restricted to Registered users only until 24 April 2022.

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara Norma Personal dengan Intensi Mengurangi Penggunaan Plastik pada Siswa SMA Adiwiyata Tingkat Kota Surabaya. Berdasarkan studi pendahuluan, ditemukan bahwa pengetahuan siswa SMA Adwiyata tingkat Surabaya masih belum bisa mempengaruhi perilaku mengurangi penggunaan plastik. Hal ini dibuktikan dari rendahnya keinginan untuk mengurangi penggunaan plastik oleh siswa SMA Adiwiyata Surabaya. Perilaku penggunan plastik tentunya ditentukan oleh intensi. Norm Activation Model (NAM) merupakan salah satu model yang mampu memprediksi munculnya intensi berperilaku pro-lingkungan melalui norma personal. Penelitian ini dilakukan pada 344 partisipan yang merupakan siswa SMA adiwiyata Kota Surabaya. Pengumpulan data dilakukan menggunakan metode survey dengan menyebarkan kuesioner. Pengukuran norma personal menggunakan alat ukur yang dikembangkan oleh Onwezen, dkk. (2013), sedangkan pengukuran intensi menggunakan alat ukur yang dirancang penulis berdasarkan buku petunjuk penyusunan alat ukur intensi dari Ajzen (2002) dan Francis, dkk. (2004). Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji korelasi spearman rank. Penelitian ini menunjukkan bahwa norma personal memiliki hubungan signifikan. Hasil uji hipotesis menunjukkan nilai positif yang berarti jika norma personal semakin meningkat, maka intensi mengurangi penggunaan plastik juga akan semakin meningkat. Koefisien korelasi yang sebesar 0,338 menunjukkan hubungan antar variabel yang tergolong cukup kuat. Hal ini dapat disebabkan oleh dua hal, yang pertama, para siswa merasa bahwa masalah penggunaan plastik merupakan masalah sosial dengan skala yang besar. Kedua, para siswa sudah memutuskan untuk mengurangi penggunaan plastik sebelum penulis memberikan kuesioner penelitian.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Psi. 66-19 Dew h
Uncontrolled Keywords: perilaku pro-lingkungan, penggunaan plastik, norma personal, intensi mengurangi penggunaan plastik, sekolah adiwiyata, siswa
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF1-940 Psychology
Divisions: 11. Fakultas Psikologi
Creators:
CreatorsNIM
LANTIP MUHAMMAD DEWABRATA, 111311133114UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorListyati Setyo Palupi, S.Psi., M.Dev.PractUNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 24 Apr 2019 01:49
Last Modified: 24 Apr 2019 01:49
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/81967
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item