USIA KRONOLOGIS, DENTAL AGE DAN KADAR ALKALINE PHOSPHATASE DALAM SALIVA PADA ANAK-ANAK

Firli Cahaya Khairani, 021618046310 (2018) USIA KRONOLOGIS, DENTAL AGE DAN KADAR ALKALINE PHOSPHATASE DALAM SALIVA PADA ANAK-ANAK. Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (Abstrak)
PPDGS.PGA. 04-19 Ka u Abstrak.pdf

Download (141kB)
[img] Text (Fulltext)
PPDGS.PGA. 04-19 Ka u.pdf
Restricted to Registered users only until 9 May 2022.

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Determinasi dari fase aktif pertumbuhan (growth spurt) dapat dinilai dengan menggunakan beberapa indikator seperti usia kronologis, usia skeletal (maturasi skeletal), usia fisik (maturasi sexual) dan dental age. Kadar alkaline phosphatase dalam saliva dapat digunakan sebagai biomarker kimia yang kuat untuk identifikasi tahap maturasi skeletal. Dental age dapat diprediksi dengan mengamati waktu erupsi dan tingkat mineralisasi dari gigi melalui radiografi. Hubungan antara dental age, maturasi skeletal dan usia kronologis diperlukan sebagai tujuan diagnostik. Tujuan : untuk menganalisa hubungan antara usia kronologis, dental age dan kadar alkaline phosphatase dalam saliva pada anak-anak. Bahan dan Cara: Subjek pada penelitian ini berjumlah 20 orang anak perempuan dan laki-laki dengan rentang usia 8-14 tahun yang sesuai dengan kriteria inklusi. Dilakukan pengambilan radiografi ortopantomograf kemudian dilakukan analisa dental age dengan metode Demirjian dan dibagi menjadi dua kelompok yaitu berdasarkan usia kronologis 8-11 dan 11-14 tahun. Selanjutnya dilakukan pengambilan saliva dengan metode passive drool sebanyak 1,5 ml dan dilakukan uji ELISA untuk melihat kadar ALP pada saliva. Hasil: uji korelasi Spearman’s menunjukkan hasil perhitungan bahwa terdapat hubungan dental age dengan konsentrasi ALP (p=0,000). Kadar ALP pada kelompok usia 8-11 tahun menunjukkan lebih tinggi pada perempuan, sedangkan pada kelompok usia 11 tahun lebih sampai usia 14 tahun menunjukkan kadar ALP yang lebih tinggi pada laki-laki. Simpulan: Terdapat hubungan kadar alkaline phosphatase dalam saliva terhadap dental age dan usia kronologis pada anak-anak.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKA KK PPDGS.PGA. 04-19 Ka u
Uncontrolled Keywords: alkaline phosphatase (ALP), dental age, usia kronologis
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics
R Medicine > RK Dentistry > RK1-715 Dentistry
Divisions: 02. Fakultas Kedokteran Gigi > Ilmu Kedokteran Gigi Anak (Spesialis)
Creators:
CreatorsNIM
Firli Cahaya Khairani, 021618046310UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSindy Cornelia, Dr., drg., Sp.KGA(K)UNSPECIFIED
Thesis advisorSoegeng Wahluyo, Prof. Dr., drg., M.Kes., Sp.KGA(K)UNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 09 May 2019 07:28
Last Modified: 09 May 2019 07:28
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/82247
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item