ALDIAN RIZKY PRASETYA, 041411231179 (2019) PENGARUH KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP TURNOVER INTENTION MELALUI AFFECTIVE ORGANIZATIONAL COMMITMENT SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA KARYAWAN AYAM BAKAR PAK D CABANG KOTA SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (94kB) |
|
Text (FULLTEXT)
KKB KK2 B 47_19 Pra P.pdf Restricted to Registered users only until 25 June 2022. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Kompensasi Finansial berpengaruh penting bagi perusahaan dan karyawan, dalam kasus ini yaitu karyawan Ayam Bakar Pak D cabang Kota Surabaya. Namun, permasalahannya adalah apakah Kompensasi Finansial telah memberikan kontribusi secara optimal sehingga dapat menunjang pencapaian tujuan perusahaan. Penelitian ini berfokus pada bagaimana Kompensasi Finansial dapat meningkatkan Affective Organizational Commitment karyawan sehingga tingkat Turnover Intention karyawan rendah. Variabel-variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Kompensasi Finansial Langsung, Kompensasi Finansial Tidak Langsung, Affective Organizational Commitment, dan Turnover Intention. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan kuesioner dan metode Path Analysis. Responden dari penelitian ini adalah karyawan tiap outlet Ayam Bakar Pak D cabang Kota Surabaya sebanyak 94 orang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kompensansi Finansial Langsung dan Kompensansi Finansial Tidak Langsung akan meningkat ketika Affective Organizational Commitment meningkat dan Turnover Intention akan menurun ketika Kompensansi Finansial Langsung dan Affective Organizational Commitment meningkat. Namun, peningkatan Kompensasi Finansial Tidak Langsung tidak mempengaruhi peningkatan/penurunan Turnover Intention. Sedangkan Affective Organizational Commitment memediasi pengaruh hubungan Kompensansi Finansial Langsung terhadap Turnover Intention. Namun, Affective Organizational Commitment tidak memediasi pengaruh hubungan Kompensansi Finansial Tidak Langsung terhadap Turnover Intention
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK2 B 47/19 Pra P | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Kompensasi Finansial Langsung, Kompensasi Finansial Tidak Langsung, Affective Organizational Commitment, dan Turnover Intention | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance > HG4001-4285 Finance management. Business finance.Corporation finance | ||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | mrs siti muzaroh | ||||||
Date Deposited: | 25 Jun 2019 04:22 | ||||||
Last Modified: | 25 Jun 2019 05:10 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/83665 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |